detikcom

sumber :-

detikcom


Lewat Adu Penalti, Barca ke Final

Posted: 26 Jul 2011 11:28 AM PDT

Rabu, 27/07/2011 01:28 WIB
Audi Cup
Lewat Adu Penalti, Barca ke Final
Mohammad Resha Pratama - detiksport


Munich - Barcelona sukses melangkah ke babak final Audi Cup, setelah menaklukkan Internacional Porto Alegre dalam drama adu penalti.

Pada laga yang dihelat di Allianz Arena, Selasa (26/7/2011) malam WIB, kedua tim bermain imbang 2-2 di waktu normal.

Gol Barca dicetak Thiago Alcantara dan Jonathan Dos Santos. Sementara Internacional memperoleh golnya lewat Claudinei Cardoso dan Leandro Damiao

Jalannya pertandingan

Seperempat jam laga berjalan Barca membuka keunggulan. Diawali sebuah sepakan bebas Andres Iniesta, bola mengalir cepat ke depan pertahanan Internacional dan mencapai Thiago. Dengan sekali sentuhan, Thiago sukses menyarangkan si kulit bundar ke jala Muriel.

Setelahnya Barca masih memegang kendali permainan dan menciptakan beberapa peluang salah satunya lewat Jonathan Soriano yang masih membentur mistar gawang.

Di babak kedua Barca melakukan beberapa pergantian pemain seperti memasukkan David Villa dan Eric Abidal.

Kesalahan lini pertahanan Barca dalam membuat perangkap offside membuat Internacional sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-55.

Diawali sebuah umpan terobosan, bola mencapai pemain depan Internacional dan langsung dihadang Jose Pinto. Namun bola muntah langsung disambar Claudinei Cardoso untuk menjebol gawang Barca yang sudah ditinggal kipernya.

Delapan menit kemudian Barca kembali unggul setelah Jonathan Dos Santos yang menerima umpan di kotak penalti, dengan dingin melepaskan tembakan ke tiang jauh tanpa bisa dihadang kiper Internacional.

Lima menit sebelum waktu normal usai, Internacional sukses menjebol gawang Barca lagi setelah dari sebuah sepak pojok, bola langsung ditanduk Leandro Damiao tanpa mampu dihadang Pinto.

Skor 2-2 hingga 90 menit laga usai dan dilanjutkan ke adu penalti untuk menentukan siapa yang ke final.

Dalam babak tos-tosan, empat penendang Barca sukses menyarangkan bola ke jala. Satu yang gagal adalah Jeffren Suarez. Sementara dua penendang Internacional gagal menuntaskan tugasnya, yakni Damiao dan Ze Mario.

Dengan begini Barca sukses melaju ke final dan akan menantang salah satu antara Bayern Munich atau AC Milan yang akan bertanding sesaat lagi.

( mrp / roz )

Dapatkan info Bola harian dari HP-mu. ketik REG DB kirim ke 3845. cuma Rp.2000/minggu (khusus pelanggan Telkomsel)

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Tutup

  Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

  Share via Email:

Share via Email


loadingSending your message

Message has successfully sent


Diskusikan pendapat Anda dengan pembaca lain melalui milis detiksport@yahoogroups.com
Kirim e-mail kosong ke detiksport-subscribe@yahoogroups.com untukberpartisipasi.

Redaksi: redaksi[at]detiksport.com
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
  • Yuyi di yuyi[at]detik.com, telepon 021-7941177 (ext.522) atau,
  • Rafika di rafika[at]detik.com, telepon 021-7941177 (ext.506).
Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Skandal Penganturan Pertandingan Baru Terkuak di Italia

Posted: 26 Jul 2011 11:23 AM PDT

Rabu, 27/07/2011 01:23 WIB

Skandal Penganturan Pertandingan Baru Terkuak di Italia
Doni Wahyudi - detiksport


Roma - Skandal pengaturan pertandingan kembali terjadi di Liga Italia. Beberapa klub dan individu diduga terlibat, dengan dua di antaranya adalah tim dari Seri A yakni Udinese dan Atalanta.

Dikutip dari Football Italia, pada Selasa (26/7/2011) kemarin waktu setempat pihak penyidik mengumumkan 18 klub dan 26 individu terkait dengan tuduhan pengaturan pertandingan. Skandal terbaru sepakbola Italia itu melibatkan mafia judi di negara tersebut.

Dua dari 18 klub yang terlibat tersebut adalah Udinese dan Atalanta, yang musim depan berlaga di Seri A. Sementara tiga lainnya datang dari Seri B yakni Ascoli, Hellas Verona dan Sassuolo.

Sedangkan 11 tim lainnya datang dari Pro League. Mereka adalah Alexandria, Cremonese, Benevento, Ravenna, Virtus Entella, Piacenza, Esperia Viareggio, Portogruaro, Taranto, Spezia dan Reggiana plus dua tim amatir: Cus Chieti dan Pino Di Matteo.

Seluruh tim yang disebutkan akan dipanggil oleh penyelidik mulai awal bulan depan. Selain 18 klub tersebut, muncul juga daftar 26 individu yang diduga terlibat di dalamnya. Termasuk Giuseppe Signori dan gelandang veteran Atalanta Cristiano Doni.

Beberapa pertandingan yang dicurigai telah dikotori dengan kasus pengaturan pertandingan di antaranya adalah laga antara Inter Milan vs Lecce. Pertarungan antara Piacenza vs Atalanta, yang menentukan satu tiket promosi ke Seri A, juga diindikasi terlibat pengaturan pertandingan.

Kantor berita Italia ANSA sebagaimana diberitakan Soccernet menyebut kalau Atalanta terancam hukuman berap berupa degradasi ke Seri B jika terbukti bersalah. Sementara Doni bisa dijatuhi hukuman tiga tahun.

( din / roz )

Dapatkan info Bola harian dari HP-mu. ketik REG DB kirim ke 3845. cuma Rp.2000/minggu (khusus pelanggan Telkomsel)

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Tutup

  Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

  Share via Email:

Share via Email


loadingSending your message

Message has successfully sent


Diskusikan pendapat Anda dengan pembaca lain melalui milis detiksport@yahoogroups.com
Kirim e-mail kosong ke detiksport-subscribe@yahoogroups.com untukberpartisipasi.

Redaksi: redaksi[at]detiksport.com
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
  • Yuyi di yuyi[at]detik.com, telepon 021-7941177 (ext.522) atau,
  • Rafika di rafika[at]detik.com, telepon 021-7941177 (ext.506).
Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan