KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


Balotelli Batal Dijual

Posted: 12 Apr 2012 06:08 PM PDT

MANCHESTER, KOMPAS.com - Penyerang Manchester City, Mario Balotelli, telah menyelesaikan masalahnya dengan Pelatih Roberto Mancini. Oleh karena itu, Balotelli akan tetap bertahan di City setidaknya dalam dua tahun ke depan. Demikian disampaikan Mino Raiola selaku agen Balotelli.

Penyerang asal Italia itu sering melakukan tindakan kontroversial semenjak membela City pada 2010. Mancini pun beberapa kali mengeluhkannya dan sempat kehilangan kesabarannya, setelah Balotelli mendapatkan akumulasi kartu kuning saat "The Citizens" ditekuk Arsenal 0-1 pada akhir pekan lalu.

Saat itu, Mancini menyatakan tidak akan memainkan Balotelli sampai akhir musim dan kemungkinan akan menjual penyerang berusia 21 tahun itu. Inter Milan dan AC Milan disebut-sebut siap menampung Balotelli pada musim depan.    

Namun, Raiola menyatakan, "Saya berada di Manchester, tetapi bukan untuk membicarakan soal transfer. Saya sudah bicara dengan Mario dan Mancini. Ada sebuah ketegangan tetapi kini situasinya sudah lebih tenang," kata Raiola kepada Sky Italia TV.

Balotelli sendiri telah mengakui kesalahannya dan telah menyatakan permintaan maaf.  "Mario telah memahami kesalahannya. Dia pemain yang spesial dalam segala hal. Terkadang, dia membuat kesalahan tanpa sengaja. Ada tekanan besar dari para fans tentang Mario, tapi Manchester City tidak berniat untuk menjualnya," beber Raiola.

"Dia harus berkembang di sini dalam satu atau dua tahun. Kita lihat saja. Dia harus bertahan di sini. Tidak benar dia tidak bahagia. Ketika ia meninggalkan Inggris, dia akan menjadi pemenang," lanjutnya. (SKY)

Sensasi Ronaldo Tuai Pujian

Posted: 12 Apr 2012 06:00 PM PDT

MADRID, KOMPAS.com - Striker Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tampil sensasional musim ini. Sejauh ini, pemain asal Portugal ini sudah mencetak 52 gol dari 47 laga bersama "El Real" di semua ajang.

Prestasi ini hampir menyamai catatan gol yang ia lesakkan musim lalu (53 gol). Namun, ia masih punya kesempatan untuk melewati catatan tersebut karena Madrid masih memainkan banyak pertandingan lagi di musim ini, baik Liga BBVA maupun Liga Champions.

Kehebatan Ronaldo ini tentu menjadi keuntungan bagi Madrid. Berkat pemain berusia 27 tahun ini, Madrid masih berpeluang juara, baik di Liga BBVA maupun Liga Champions. Terakhir, tiga gol yang ia lesakkan ke gawang Atletico Madrid di ajang Liga BBVA membuat Madrid masih unggul empat poin dari Barcelona. Kehebatan Ronado itu pun menuai banyak pujian.

"Cristiano Ronaldo adalah pemain terbaik di dunia. Kami beruntung bisa berlatih bersamanya setiap hari dan memiliki dirinya," kata bek Madrid, Sergio Ramos.

"Cristiano pemain terbaik di dunia. Dia melakukan yang pemain lain tak bisa lakukan," sambut striker Jose Callejon.

Namun, bagi Asisten Pelatih Madrid, Aitor Karanka, bukan hanya Ronaldo yang layak mendapat pujian, meski mengakui pemain asal Portugal itu tampil luar biasa. "Dia spektakuler. Namun, kerja sama seluruh tim membuatnya berbeda," ujarnya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan