Sindikasi sport.okezone.com

sumber :-

Sindikasi sport.okezone.com


Azarenka Mundur, Sharapova Tersungkur

Posted: 27 Sep 2012 10:34 PM PDT

TOKYO – Maria Sharapova harus melupakan ambisi menjadi juara di Pan Pacific Open setelah disingkirkan Samantha Stosur. Sedangkan Victoria Azarenka terpaksa mundur karena mengalami sakit.
 
Petenis berparas cantik, Sharapova harus melupakan ambisi untuk meraih gelar juara di Pan Pacific Open untuk yang ketiga kalinya. Sharapova harus mengakui keunggulan Stosur 6-4 7-6 pada babak perempatfinal.
 
Sharapova mengakui kehebatan Stosur. "Dia bermain sangat tangguh dan saya melakukan sejumlah kesalahan lebih banyak dari biasanya," ungkap petenis asal Rusia itu, sebagaimana diberitakan Reuters, Jumat (28/9/2012).
 
"Sangat mengecewakan untuk menelan kekalahan, tapi anda harus mengambil setiap kekecewaan dan mengembalikkannya untuk menjadi positif. Saya hanya memikirkan apa yang akan saya lakukan untuk meningkatkan performa pada laga selanjutnya," tambahnya.
 
Rekor Stosur melawan Sharapova sebenarnya kurang bagus. Petenis asal Australia itu hanya menang satu kali dari 11 pertemuan terakhir dengan Sharapova. Namun, Stosur berhasil tampil gemilang pada pertandingan kali ini.
 
"Ketika anda tidak mengambil kesempatan, anda tidak akan tahu apa yang akan terjadi. Tapi, saya hanya mencoba melakukannya dan bersyukur akhirnya terbayar juga," jelas juara US Open tersebut.
 
Sementara itu, Azarenka terpaksa mundur dari turnamen Pan Pacific Open sebelum bertarung melawan Angelique Kerber di babak perempatfinal. Petenis asal Belarusia itu terpaksa mundur karena masalah kesehatan.
(hmr)

Rossi Ingin Perbaiki Hasil

Posted: 27 Sep 2012 09:12 PM PDT

ARAGON – Valentino Rossi selalu mendapatkan hasil kurang maksimal di MotoGP Aragon. Untuk itu, bintang Ducati tersebut dapat memperbaikinya pada balapan pekan ini.
 
Seperti diketahui, rekor Rossi di Aragon memang tidak terlalu bagus. Juara tujuh kali MotoGP itu hanya mampu finis di posisi enam bersama Yamaha dan 10 dengan Ducati dari dua kali menjajal MotoGP Aragon.
 
Rossi memang sedang dalam percaya diri yang tinggi. Dengan menggunakan kerangka dan lengan ayun yang baru, The Doctor tentu sangat berharap mendapatkan hasil lebih baik dari balapan sebelumnya.
 
"Pekan ini akan menjadi tes yang sangat besar, karena balapan Misano kami mendapatkan hasil yang luar biasa. Sekarang kami harus mendapatkannya di sini dan balapan selanjutnya, jika kami memang melakukan perubahan besar," kata Rossi.
 
Pada balapan tahun lalu, Rossi hanya mampu memulai lomba dari posisi 14. Namun, pembalap asal Italia itu harus mendapatkan hukuman dengan memulai balapan dari pitlane, karena menggunakan batas minimum dalam penggunaan mesin.
 
"Saya sangat menyukai lintasan ini, tapi ini sangat sulit sekali untuk menggeber motor dengan cepat. Khususnya buat saya. Saya tidak mendapatkan hasil terbaik di masa lalu," lanjut mantan bintang Repsol Honda itu.
 
"Jadi sangat penting bagi saya untuk memperbaiki hasil saya dan gaya saya di lintasan ini, untuk mencoba mengetahui apakah kami berhasil mendekati pembalap papan atas," tandasnya, sebagaimana diberitakan Crash, Jumat (28/9/2012)
(hmr)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan