KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


"Valencia Masih Pilih Tanding"

Posted: 03 Aug 2012 05:24 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com - Lebih dari satu dekade silam, "Los Ches" sempat menggebrak dengan sukses mencapai final Liga Champions dua kali secara beruntun, dan menjadi juara Liga BBVA. Setelah itu, Valencia tenggelam oleh Barcelona dan Real Madrid.

Dalam tiga tahun terakhir, Valencia mengalami kemajuan signifikan, tetapi masih kesulitan bersaing dengan Barcelona dan Madrid. Mereka finis di peringkat ketiga, di belakang Barcelona dan Madrid.

Mengingat pada periode itu Valencia mengalami krisis ekonomi yang memaksa mereka menjual sejumlah pemain bintang, misalnya David Silva dan David Villa, pencapaian itu adalah prestasi.

Dalam tiga tahun terakhir, Valencia menduduki urutan ketiga Liga BBVA, di bawah Barcelona dan Real Madrid. Bagi , catatan tersebut sudah dianggap bagus.

"Prestasi kami bagus dalam tahun terakhir. Kami menduduki posisi ketiga dalam tiga musim beruntun. Kami juga lolos ke Liga Champions. Musim lalu, kami juga lolos ke semifinal Copa del Rey. Sayangnya, kami kalah dari Barcelona," ucap Presiden VCF Foundation, Tarsilo Piles, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (3/8/2012).

"Para pemain muda kami bagus-bagus. Pengembangan pemain muda berjalan bagus di tim. Saat ini, tiga pemain muda kami dipromosikan ke tim senior. Paco Alcacer salah satunya. Dia calon striker masa depan Spanyol," sambung Piles.

Timnas Indonesia Andalkan 22 Pemain

Posted: 03 Aug 2012 02:05 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim nasional Indonesia melakukan latihan terakhir jelang uji tanding melawan Valencia, Sabtu (4/8/2012). Pelatih Nil Maizar mengaku belum menentukan susunan pemain inti untuk menghadapi "El Che".

"Kualitas para pemain bagus. Saya belum bisa menentukan sebelas pemain utama. Kemungkinan, besok pagi akan saya umumkan pemain-pemain yang akan tampil," ucap Nil.

"Semua kebutuhan pemain sudah dipersiapkan oleh staf pelatih untuk pertandingan besok. Mudah-mudahan, kami dapat memberikan permainan terbaik. Pesan saya, pemain bersungguh-sungguh dan jangan merasa kalah sebelum bertanding," lanjutnya.

Ternyata, timnas Indonesia saat ini bukan beranggotakan 23 anggota skuad, seperti yang diberitakan sebelumnya.

"Sampai hari terakhir latihan, total 22 pemain yang dipersiapkan untuk menghadapi Valencia. Saya melihat suasana sudah terjalin cukup akrab, mudah-mudahan besok dapat tampil lebih keras," pungkas eks Pelatih Semen Padang itu.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

detikcom

sumber :-

detikcom


'Lawan Valencia Harus Sabar'

Posted: 03 Aug 2012 08:25 AM PDT

Jakarta - Pelatih timnas Indonesia Nil Maizar mengaku sudah merancang strategi untuk menghadapi Valencia besok malam. Para pemain diinstruksikan untuk bersabar.

"Sudah ada strategi untuk menghadapi Valencia. Anak-anak harus bermain sabar," jelas Nil Maizar seusai menggelar latihan terakhir di Lapangan C, Senayan, Jumat (3/8/2012) sore WIB.

Pun begitu, ia belum mau mengungkapkan pemain yang akan dipasang sebagai starter.

"Saya masih akan menunggu kondisi terakhir pemain besok untuk bisa memutuskan siapa saja yang akan dipasang," tambah pelatih yang pernah menangani Semen Padang itu.

Laga Indonesia melawan Valencia akan dihelat di Stadion Gelora Bung Karno, Sabtu (4/8) malam WIB. Laga eksebisi ini merupakan bagian persiapan timnas menghadapi Piala AFF 2012.

( a2s / roz )

Aquilani Pindah ke Fiorentina

Posted: 03 Aug 2012 06:02 AM PDT

Firenze - Dua kali dipinjamkan ke klub lain, Alberto Aquliani akhirnya benar-benar meninggalkan Liverpool. Gelandang Italia itu kembali ke negara asalnya, kali ini bergabung dengan Fiorentina.

Setelah tak bersinar di musim pertamanya di Anfield -- juga karena sering cedera –, Aquliani berturut-turut dipinjamkan satu musim ke Juventus dan AC Milan.

Sempat diyakini akan dipakai oleh manajer baru Brendan Rodgers, ternyata Aquliani malah dipastikan berakhir kariernya di Liverpool. Manajemen "Si Merah" memutuskan menjual pemain 28 tahun itu ke Fiorentina.

"Kami sudah mengambil Aquliani," ungkap pemilik La Viola, Andrea Della Valle, di markas latihan timnya di Moena hari ini, Jumat (3/8/2012), seperti dikutip Football Italia.

Aquliani dikabarkan pula sudah berada di kota Firenze untuk menjalani tes kesehatan. Jika lancar, ia akan segera membubuhkan tanda tangan di atas kertas kontrak dengan klub barunya itu.

Kabarnya eks pemain AS Roma itu dilego Liverpool seharga 7 juta euro, akan dikontrak tiga musim oleh Fiorentina dan digaji 1,7 juta euro per tahun. Konon Liverpool "menyumbang" Fiorentina sekian persen dalam menggaji Aquliani selama dua musim pertama.

( a2s / rin )

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS