KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


Mou: Saya Hampir Latih Inggris

Posted: 28 Mar 2011 06:25 PM PDT

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, mengungkapkan, dirinya hampir saja menangani timnas Inggris pada tahun 2007 untuk menggantikan Steve McClaren. Namun, kesempatan itu urung karena akhirnya Federasi Sepak Bola Inggris (FA) memilih Fabio Capello. Menurut Mou, kegagalan itu disebabkan karena dirinya merasa tak cocok menjabat sebagai pelatih timnas.

"Tinggal beberapa jam lagi saya bisa menangani Inggris. Saya hampir sepakat untuk menangani tim nasional Inggris," katanya kepada le'Equipe.

"Tapi di menit akhir, saya mulai berpikir. Saya akan menjadi pelatih tim nasional, akan ada satu pertandingan dalam satu bulan dan banyak waktu istirahat. Saya akan berada di kantor saya atau menonton pertandingan. Kemudian saya harus menunggu hingga musim panas untuk berlaga di kompetisi Eropa atau Piala Dunia. Tidak, itu bukan saya," tegasnya.

"Jadi di momen terakhir, saya menarik diri, mempersiapkan diri untuk menunggu pekerjaan yang tepat, klub yang bagus, dan tantangan yang bisa memotivasi saya. Itu adalah Inter (Milan)," tambahnya.

Komentar Mourinho ini ternyata membuat FA berang. FA lantas langsung memberikan konfirmasi bahwa Mourinho bukanlah target mereka.

"Fabio adalah pilihan pertama kami untuk manajer Inggris. Kami telah menunjukkannya secara jelas sejak awal," kata juru bicara FA. (SCN)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

DFB: Karier Timnas Ballack Belum Berakhir

Posted: 28 Mar 2011 06:18 PM PDT

MUENCHEN, KOMPAS.com - Presiden Federasi Sepak Bola Jerman (DFB), Dr The Zwanziger, menegaskan, karier Michael Ballack di tim nasional Jerman belum berakhir. Zwanziger menilai, gelandang Bayer Leverkusen itu masih punya kesempatan bermain mengingat jasanya di masa lalu.

Pemain berusia 34 tahun ini tak pernah lagi membela timnas selama lebih dari 12 bulan. Namun, ia tetap diakui sebagai kapten tim dan Pelatih Joachim Loew mengaku siap menurunkannya jika sang pemain sudah benar-benar fit.

"Tak ada yang tahu bahwa dia bisa melakukan itu (kembali bermain di timnas). Dia akan datang menjelang akhir kariernya. Tapi, dia bukan seseorang yang sudah tua. Dia tetap Kapten Jerman. Mengingat performanya di masa lalu, kita berutang kepadanya," kata Zwenziger kepada televisi SWR.

Ballack lama absen akibat cedera engkel yang ia dapat saat masih membela Chelsea, tepatnya pada final Piala FA 2010. Akibat cedera itu, ia harus rela absen di Piala Dunia 2010 lalu di Afrika Selatan. Meski telah berjuang untuk pulih, Ballack tetap tak mampu kembali ke performa sebelumnya. Apalagi di Leverkusen ia juga kerap diterpa cedera ringan yang membuat kariernya semakin menurun.

Namun, kini ia sudah siap kembali memberikan permainan terbaiknya. Ballack mulai menunjukkan perkembangan yang signifikan dan tampil dengan performa terbaiknya. Bahkan saat pertandingan melawan FC Koeln, penampilan Ballack mendapat banyak pujian, termasuk dari Loew. Meski demikian, kesempatan untuk kembali ke timnas belum juga datang saat Jerman menghadapi Kazakhstan di kualifikasi Piala Eropa 2012, akhir pekan lalu.

"Dia kurang beruntung absen di Piala Dunia. Pemain yang telah melakukan banyak hal untuk sepak bola Jerman pantas mendapat kesempatan untuk kembali," tegas Zwanziger.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan