Sindikasi bola.okezone.com

sumber :-

Sindikasi bola.okezone.com


Prandelli Sanjung Darah Muda Inter

Posted: 08 Mar 2011 12:30 PM PST

MILAN – Cesare Prandelli menyambut hangat langkah Inter Milan untuk mengembangkan tunas muda Italia yang digembleng di Akademi Inter. Bagi mantan pelatih Fiorentina ini, Gli Azzuri bakal mendapatkan keuntungan besar dari manuver Inter menempa sejumlah pemain muda.
 
Dalam sebuah turnamen antar klub yunior bernama Viareggio Tournament yang diikuti klub-klub yunior dari belahan dunia, tunas belia Inter keluar sebagai juara setelah mengalahkan Fiorentina dengan skor 2-0. Cemerlangnya, ini gelar ke enam yang didapat tim Akademi Inter di turnamen yang diselenggarakan di Viareggio, Tuscany.
 
"Nerazzurri telah bekerja sangat baik di sektor pemain muda," kata Prandelli di Sportal, Rabu (8/3/2011) "Ini mendatangkan keselamatan bagi kami dengan investasi pemain muda," sambung Prandelli memberi atensi besar atas upaya yang ditempuh Inter dalam membangun fondasi pemain muda.
 
Prandelli juga menyarankan agar pemain muda tersebut terus menggali bakat dan talentanya. Tidak masalah meski mereka harus bermain di luar Italia."Pemain kami telah menunjukkan bahwa pada waktunya, mereka dapat mencapai tujuan tertentu. Saya berharap, mereka terus melanjutkan perjalanannya di Eropa, tapi di masa sulit ini, yang terbaik adalah keluar dari Italia," sambungnya.
 
"Inter telah melakukan investasi dengan baik mendatangkan pemain Italia seperti (Andrea) Ranocchia, (Emiliano) Viviano (kini sedang dipinjamkan ke Bologna) dan Giampaolo Pazzini," tukas Prandelli memberi jempol terhadap ekspektasi tinggi Inter terhadap darah muda Italia.
(edo)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Treble Inter Hambar Tanpa Europa Super Cup

Posted: 08 Mar 2011 12:01 PM PST

MILAN – Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani melontarkaan kritik pedas terhadap pencapaian besar Inter Milan di musim lalu. Menurut Galliani, gelar Treble Winner Inter tidak lengkap tanpa gelar Super Eropa.Mengurut cerita musim lalu, Inter memang gagal melengkapi almari trofinya dengan Piala Super Eropa. Inter yang kala itu masih ditukangi Rafael Benitez gagal memetik kemenangan saat berhadapan dengan Atletico Madrid.

Saat itu, Inter kalah dua gol tanpa balas saat bentrok dengan kampiun Europa League tersebut di Stade Louis II, di Monaco, Prancis, 27 Agustus 2010 silam. Bandingkan dengan Milan yang berstatus sebagai klub tersukses di pertandingan yang mempertemukan juara Liga Champions dan Europa League tersebut. Hingga saat ini, Milan telah mengkoleksi lima gelar Piala Super Eropa.

"Dalam opini saya, Anda harus memenangkan Liga Champions, Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub untuk menyebut pemenang gelar treble winner sejati. Maksud saya, seberapa pentingnya Coppa Italia, benar?," sindir Galliani di Goal, Rabu (8/3/2011)

Beralih ke persoalan lain, Galliani juga menyempatkan diri memberikan komentar seputar keputusan Leonardo Araujo yang beralih melatih Inter. "Dia (Leonardo) sudah bersama kami selama 13 tahun dan kami tidak akan pernah melupakannya. Kami memiliki hubungan khusus dengannya. Dia mengawali kariernya di klub ini dia pernah bekerja sebagai Direktur Olahraga dan pelatih," kata pria berkepala plontos ini.

"Gaya permainan Inter sekarang persis dengan tipikal permainan Milan saat Leonardo masih bertugas di sini. Filsafat sepakbolanya sangat baik dan kami sering berbicara dengannya," tukas Galliani, sekilas mendeskripsikan karakter arsitek asal Brasil tersebut.
(edo)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan