Sindikasi bola.okezone.com

sumber :-

Sindikasi bola.okezone.com


Di Benedetto Tidak Campuri Urusan Teknis Roma

Posted: 14 Jul 2011 01:32 PM PDT

ROMA – Thomas DiBenedetto yang kini menjabat Presiden Roma menyatakan dirinya tidak ikut campur soal keputusan membeli pemain yang akan didatangkan ke Olimpico Roma.
 
Secara terbuka, DiBenetto menyerahkan semua langkah peremajaan tim dengan membeli pemain diserahkan kepada Franco Baldini, Walter Sabantini dan sang pelatih Luis Enrique.


Sejauh ini, Roma memang berhasil mendatangkan sejumlah pemain bidikan. Terakhir, tim Ibukota Italia itu sukses melabuhkan striker penuh talenta 19 tahun dari River Plate, Erik Lamela. Bukan hanya Lamela, I Gialorossi pun tidak menemui kendala mendatangkan sejumlah pemain seperti Stefano Guberti dan kiper Gianluca Curci dari Sampdoria.
 
"Tujuan kami adalah memberikan fleksibilitas dalam rangka menempatkan bersama-sama pemain tertentu yang Sabantini dan pelatih minta," bilang DiBenedetto dilansir Football Italia, Kamis (14/7/2011).
 
"Kami tidak akan membuat keputusan siapa yang akan dibeli. Langkah itu akan diambil oleh manajer yang telah kami tempatkan, yaitu Baldini, Sabantini dan pelatih sendiri (Luis Enrique)," sambung DiBenedetto.
 
Kendati demikain, DiBenedetto mengatakan bahwa kendali keuangan tim tetap berada di bawah otoritasnya. "Mereka akan tetap meminta aspek finansial kepada kami. Tapi kami akan tetap meninjau untuk memenuhi permintaan mereka."
 
Terkait harapan selangit Roma untuk menggapai sukses dengan komposisi pemain muda, DiBenedetto berujar. "Kami mengandalkan pemain muda dan jika mereka membuat kesalahan, maka kami hanya perlu menunjukkan kepada mereka kesabaran."
 
Mengenai masa deopan Francesco Totti dan Daniel De Rossi, DiBenedetto juga menyampaikan keteguhan sikapnya. "Totti pemain terbaik yang pernah Roma miliki. Mungkin pemain Italia yang pernah ada. Dia seorang pemenang dan kami ingin menang bersamanya."
 
"Kami juga mengagumi kemampuan De Rossi dan kami dengan tegas ingin dia tetap tinggal di sini. Dia datang dari klub ini dan kami ingin dia tetap di sini,"  tutupnya.
(edo)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Cesar Akui Bermain Buruk

Posted: 14 Jul 2011 12:47 PM PDT

CORDOBA – Kendati berhasil membawa timnya lolos dari babak penyisihan grup B, Copa America 2011, Julio Cesar mengaku tidak berada dalam performa terbaiknya sepanjang babak penyisihan. Maklum jika Cesar beranggapan demikian. Pasalnya, di gelaran Konfederasi ini, Cesar merasa gawangnya terlalu banyak kemasukan.

Berkaca dari performa tersebut, Brasil sempat berada dalam situasi genting. Empat kali kebobolan dalam dua pertandingan, tentu bukan performa cemerlang kiper yang berhasil membawa Inter Milan meraih gelar treble-winner.

Beruntung, Brasil bisa membalikkan kedudukan di pertandingan terakhir saat mereka mengemas kemenangan 4-2 di pertandingan terakhir saat jumpa Ekuador yang meloloskan mereka ke perempat final Copa America.

"Saya akan memberikan penilaian 1,5 mungkin kurang dari 2 dari 10 penampilan terbaik," bilang Cesar dikutip Football Italia, Kamis (14/7/2011)."Performa saya tidak baik sama sekali," sambung Cesar, portiere 31 tahun tersebut mengakui penampilannya jauh dari ekspektasi semula.

Ingatan Cesar pun melayang ke Piala Dunia 2010 lalu, di mana di gagal mengantarkan Brasil meraih juara dunia. Namun setidaknya, kenangan tersebut perlahan mulai terkikis dengan lolosnya Brasil ke babak perempat final Copa America 2011.

"Itu saat paling sulit dalam karier saya," kata Cesar mengenang momen buruknya di Afrika Selatan tahun lalu. "Untungnya ada akhir yang bahagia kali ini," sambungnya.

Lantas apakah dirinya tidak khawatir kehilangan tempat di tim inti Brasil berangkat dari penampilannya yang jauh dari harapan semula. "Saya tidak khawatir kehilangan tempat di tim, sekalipun Anda tidak bisa menilai pemain hanya dari satu kinerja," tuntasnya.
(edo)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan