detikcom

sumber :-

detikcom


Tekuk Udinese 2-1, Milan Geser Juve

Posted: 11 Feb 2012 11:04 AM PST

Udine - AC Milan sukses membawa pulang tiga angka dari lawatannya ke kandang Udinese. Memetik kemenangan 2-1, Milan menggeser Juventus dari puncak klasemen.

Bertandang ke Friuli pada Sabtu (11/2/2012), Rossoneri tertinggal lebih dulu di menit 19 lewat gol Antonio Di Natale. Hingga babak pertama usai, skor 1-0 bertahan untuk keunggulan Udinese.

Milan baru bisa menyamakan kedudukan di menit 77. Stephan El Shaarawy akhirnya menjadi penentu kemenangan Milan lewat golnya lima menit sebelum laga usai.

Dengan kemenangan ini, Milan kini mengoleksi 47 poin dan menggeser Juve dari puncak klasemen. Sementara Udinese tertahan di posisi empat dengan 41 poin.

Jalannya Pertandingan
Tuan rumah membuka keunggulan di menit 19. Umpan terobosan Gelson Fernandes diselesaikan dengan sebuah tembakan keras Antonio di Natale dari dalam kotak penalti yang merobek jala Marco Amelia.

Udinese kembali mengancam gawang Milan lima menit kemudian. Namun sepakan Mauricio Isla usai menerima umpan Michele Pazienza masih terlalu lemah dan bisa diamankan Amelia.

Berawal dari sebuah serangan balik, Di Natale hampir menggandakan keunggulan bagi Udinese di menit 35. Tapi ia yang sudah berdiri bebas tak mampu memaksimalkan peluang dan bola sepakannya masih melebar ke sisi kanan gawang Amelia.

Philippe Mexes coba melepaskan tembakan dari luar kotak penalti sembilan menit kemudian. Namun bola masih mampu ditangkap oleh Handanovic.

Tertinggal satu gol membuat Milan langsung menekan di awal babak kedua. Peluang diperoleh lewat Antonio Nocerino di menit 48. Tapi sundulannya masih melebar ke sisi kiri gawang Udinese.

Pablo Armero nyaris menambah gol bagi Udinese. Namun ia terlambat menyambut umpan Di Natale yang sudah dipotong oleh Mesbah.

Gol! Maxi Lopez! Lopez yang masuk menggantikan Nocerino membawa Milan menyamakan kedudukan. Memanfaatkan bola muntah hasil tembakan Robinho, Lopez yang tak terkawal sukses merobek gawang Handanovic di menit 77.

Milan akhirnya memastikan kemenangan lima menit sebelum laga usai. Berawal dari sebuah serangan balik dari sisi kanan, Lopez mengirim umpan ke tengah dan Stephan El Shaarawy sukses menaklukkan Handanovic.

Susunan Pemain
Udinese: Handanovic; Benatia, Danilo, Domizzi; Basta, Isla (Pasquale 61'), Pazienza (Torje 88'), Fernandes, Armero; Abdi; Di Natale (Floro Flores 75')

Milan: Amelia; Abate, Mexes, Thiago Silva, Mesbah; Emanuelson, Ambrosini, Nocerino (Lopez 66'); Seedorf; El Shaarawy, Robinho (Bonera 88')


( krs / mrp )

Puja-puji Wenger untuk Henry

Posted: 11 Feb 2012 10:55 AM PST

[unable to retrieve full-text content]Manajer Arsenal Arsene Wenger tak kuasa untuk tidak menebar puja-puji untuk Thierry Henry setelah ia menjadi pahlawan kemenangan The Gunners atas Sunderland.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan