KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


Cahill-Luiz Mulai Berlatih

Posted: 15 May 2012 05:37 PM PDT

IAN KINGTON / AFP

Empat pemain Chelsea, Didier Drogba, Salomon Kalou, David Luiz, Michael Essien, dan Florent Malouda melakukan selebrasi bersama trofi Piala FA setelah Chelsea mengalahkan Liverpool 2-1 dalam final di Wembley, Sabtu (5/5/2012).

LONDON, KOMPAS.com - Kabar baik buat Chelsea jelang final Liga Champions melawan Bayern Muenchen di Allianz Arena, 19 Mei mendatang. Bek David Luiz dan Garry Cahill sudah mulai berlatih bersama tim, Selasa (15/5/2012) waktu setempat.

Kedua pemain tersebut harus absen dalam beberapa laga karena mengalami cedera otot paha.

"Gary dan David mulai berlatih bersama kami hari ini," ucap pelatih Roberto Di Matteo.

Berita yang melegakan Robbie, sapaan Di Matteo. Maklum saja, Chelsea krisis pilar yang siap turun gelanggang. Tujuh pemainnya tak bisa tampil dan empat di antaranya mulai dari John Terry, Branislav Ivanovic, Ramires hingga Raul Meireles diganjal akumulasi kartu. Dan, jika Luiz dan Cahill benar-benar absen, Di Matteo terpaksa menurunkan beberapa pemain lapis kedua.

"Itu skenario terburuk. Saya akan masukkan beberapa pemain dari tim cadangan. Saya mencoba beberapa opsi berbeda dalam latihan dan berbagai variasi skenario," sambungnya.

Di Matteo ragu memainkan Florent Malouda. Gelandang asal Perancis itu mengalami cedera hamstring saat tampil meladeni Blackburn Rovers, Minggu (13/5/2012).  "Kami masih memantau perkembangan Flo dan kondisinya masih jauh dari harapan untuk tampil pada Sabtu nanti," ucap pelatih asal Italia itu. (FOX)

MU-City "Berdamai"

Posted: 15 May 2012 05:11 PM PDT

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester United (MU) menerima permintaan maaf yang disampaikan Manchester City terkait selebrasi kontroversial ala Carlos Tevez.

Di sela parade kemenangan "The Citizens" seusai menjuarai Premier League 2012, Tevez tiba-tiba membentangkan sebuah poster bernada sarkastis dari atas atap bus. Poster tersebut bergambar batu nisan bertuliskan "RIP Fergie". Tindakan tak terhormat penyerang asal Argentina itu tertangkap kamera sebuah stasiun televisi yang tengah melakukan siaran langsung.

City bereaksi cepat dengan menyampaikan permintaan maaf pada MU. Tevez juga belakangan menyesali tindakan yang melecehkan mantan pelatihnya itu. Direktur Eksekutif MU David Gill mengapresiasi sikap "Manchester Biru".

"Itu tindakan yang benar. Hal itu (yang dilakukan Tevez) memang agak konyol. Namun, City melakukan hal terpuji dengan respons yang cepat terhadap masalah tersebut," papar Gill.  

Diduga aksi Tevez tersebut merupakan balasan terhadap komentar Fergie pada tiga tahun lalu, Pelatih asal Skotlandia itu pernah menyatakan timnya tidak akan pernah menjadi underdog saat melawan City.

"Tidak terjadi dalam hidup saya," tegas Fergie saat itu.

Nyatanya musim ini, Wayne Rooney dan kawan-kawan harus bertekuk lutut dua kali. Setelah dipermalukan 1-6 di Old Trafford pada pertemuan pertama, MU kembali menyerah 0-1 saat dijamu City di Etihad Stadium pada 30 April lalu. (BT)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan