KOMPAS.com - Olahraga

sumber :-

KOMPAS.com - Olahraga


Arena Biliar Dipindahkan

Posted: 23 Sep 2011 02:03 PM PDT

SEA Games

Arena Biliar Dipindahkan

Wisnu Aji Dewabrata | Nasru Alam Aziz | Jumat, 23 September 2011 | 21:03 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com —Arena pertandingan biliar SEA Games XXVI/2011 dipindahkan ke gedung pertemuan Ogan Permata Indah Convention Center, Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan. Sebelumnya, arena biliar akan berada di dalam pusat perbelanjaan yang dibangun di Jakabaring, tetapi pembangunan pusat perbelanjaan itu tersendat.

Menurut Deputi I Panitia Penyelenggara SEA Games Indonesia (Inasoc) Bidang Sports and Venues Djoko Pramono, Jumat (23/9/2011), Pemprov Sumatera Selatan telah mengontrak gedung itu untuk digunakan sebagai arena biliar.

Ketua Panitia Pelaksana Cabang Biliar Pengurus Besar Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (PB POBSI) Adi Iswara mengungkapkan, gedung tersebut terlalu kecil sehingga di luar gedung harus didirikan tenda-tenda yang dilengkapi penyejuk ruangan. Tenda-tenda itu akan digunakan sebagai ruangan medis, ruangan pemeriksaan doping, ruangan wasit, dan ruangan panitia. Ada rencana memindahkan arena biliar ke Hotel Aryaduta, tetapi rencana itu dibatalkan karena hotel digunakan untuk tamu penting (VIP).

"Kalau tiga bulan lalu kami sudah tahu bahwa pembangunan arena biliar tersendat, kami akan pindahkan dari Palembang ke Jakarta. Memindahkan arena tidak sederhana karena daerah yang menjadi tuan rumah harus menyiapkan anggaran," kata Adi.

Denny Sumargo Absen dari Garuda Flexi Bandung

Posted: 23 Sep 2011 12:55 PM PDT

Basket

Denny Sumargo Absen dari Garuda Flexi Bandung

Emilius Caesar Alexey | Agus Mulyadi | Jumat, 23 September 2011 | 19:55 WIB

MALANG, KOMPAS.com — Tim basket Garuda Flexi Bandung menyiapkan komposisi pemain baru dalam Flexi NBL Indonesia Preseason Tournament 2011. Setelah tidak diperkuat pemain inti musim lalu, seperti I Made "Lolik" Sudiadnyana dan Cokorda Raka, Garuda juga dipastikan kehilangan Denny Sumargo di detik-detik terakhir.

Pemain tangguh yang sering menjadi bintang iklan itu mengalami cedera lutut sehingga harus absen dari barisan Garuda di turnamen pramusim yang dimulai Jumat (23/9/2011) di GOR Bimasakti, Malang.

Denny mengaku kecewa tidak bisa beraksi bersama timnya di GOR Bimasakti, Malang. "Saya ingin memuaskan penggemar, tetapi saya belum dapat tampil maksimal. Keputusan untuk absen di turnamen pramusim ini sangat berat. Terlebih lagi saya dan tim sudah mempersiapkan diri sejak empat bulan lalu. Saya minta maaf kepada seluruh penggemar Garuda," kata Denny.

Selama absen di Preseason Tournament, Denny akan menjalani masa penyembuhan. Denny berharap timnya tetap dapat tampil maksimal. Denny juga berjanji akan hadir ke Malang untuk memberi semangat rekan-rekannya jika Garuda lolos ke final.

Gagan Rachmat, manajer Garuda, mengatakan, absennya Denny di Preseason Tournament ini merupakan kesempatan baik bagi para pemain junior.

Mereka perlu menjajal kekuatan lawan dan merasakan pengalaman bertanding Flexi NBL Indonesia Preseason Tournament 2011 digelar di GOR Bimasakti, Malang, 23 September hingga 2 Oktober 2011.

Meskipun kehilangan Denny, tim besutan Wan Amran tersebut akan berkesempatan menjajal amunisi baru mereka, Vinton Nolland, yang sebelumnya bermain untuk Aspac Jakarta. (*/ECA)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan