Sindikasi bola.okezone.com

sumber :-

Sindikasi bola.okezone.com


Scott Parker Pemain Terbaik di Inggris

Posted: 22 Apr 2011 12:05 PM PDT

LONDON – Scott Parker baru saja menyabet penghargaan bergensi. Ya, dia dinobatkan sebagai pemain terbaik musim ini oleh asosisasi penulis sepakbola Inggris (FWA).

Dilabsir The Sun, Sabtu (22/4/2011) Parker mendapatkan dukungan suara terbanyak dari para jurnalis. Dia berhasil mengalahkan pesaing terdekat, yakni Gareth Bale.

Mantan punggawa Chelsea dinilai sebagai pemain paling konsisten. Dia telah memimpin perjuangan keras West Ham United di kancah Premier League, meskipun saat ini klub asal London tengah terpuruk di jurang degradasi. Serta pada saat bersamaan Parker mampu kembali merebut satu tempat di skuad timnas Inggris.

"Parker menjadi sosok inspiratif dan kami berharap profesionalitas yang dimilikinya bisa membawa West Ham tetap bertahan," cetus Steve Bates selaku ketua FWA.

"Bagi saya ini adalah pemilihan paling sengit dalam beberapa musim belakangan. Tapi Parker layak jadi pemenang dan mengikuti langkah pesepakbola handal lain yang sudah pernah menerima penghargaan prestisius serupa," tandasnya. (msy)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Houllier Terhindar dari Operasi Jantung

Posted: 22 Apr 2011 11:09 AM PDT

BIRMINGHAM - Gerard Houllier dikabarkan terkena serangan jantung. Perkembangan terakhir menyebutkan pelatih Aston Villa kalau tim dokter hanya memintanya mnejalani pengobatan rutin serta beristirahat.

Keterangan tersebut didapat dari Gary McAlister. Pria yang menjabat asisten pelatih The Villas mengatakan kalau Houllier dipastikan tidak akan naik ke meja bedah seperti yang sempat diberitakan sebelumnya.

"Tim dokter bilang tidak perku dilakukan operasi. Houllier hanya harus minum obat serta beristirahat," terang McAllister.

McAllister yang baru mengunjungi Houllier kemarin mengaku terkejut melihat kondisi bosnya. Tahu akan riwayat penyakit pria asal Prancis, mantan kapten Liverpool tidak menyangka kondisi mantan pelatih Olympique Lyon lebih baik dari yang dibayangkan.

"Dia terkena koroner. Sungguh mengejutkan. Selama ini dia tidak terlihat sakit. Tapi saya agak kaget ketika melihat kondisinya yang semakin membaik," serunya seperti dikutip The Sun, Sabtu (23/4/2011).

Sebelumnya, pada 2001 silam Houllier sempat menjalani operasi besar. Ketika itu dia masih menangani Liverpool. (msy)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan