Sindikasi bola.okezone.com

sumber :-

Sindikasi bola.okezone.com


Rooney Kapten Tiga Singa

Posted: 11 Oct 2012 01:22 PM PDT

LONDON – Inggris akan berhadapan dengan San Marino, Sabtu besok. Federasi Sepakbola Inggris (FA) mengumumkan Wayne Rooney akan menjadi kapten Tiga Singa dalam pertandingan itu.
 
Seperti diketahui, Tiga Singa memang kehilangan sejumlah pemain seniornya dalam pertandingan melawan San Marino. Kapten Steven Gerrard tidak dapat bermain, karena mendapatkan kartu merah ketika melawan Ukraina.
 
Sementara itu, wakil kapten Frank Lampard juga tidak bisa bermain dalam laga ini. Gelandang Chelsea itu harus mundur dari skuad Roy Hodgson karena mengalami cedera otot, ketika Chelsea mengalahkan Norwich.
 
Berbicara kepada wartawan, Rooney mengaku senang dengan kesempatan ini. Penyerang andalan Manchester United itu menegaskan, ini merupakan sebuah tantangan baginya, memimpin skuad Tiga Singa.
 
"Ini merupakan sebuah kebanggaan buat saya, saya sangat bangga akan prestasi ini dan ini merupakan sebuah tantangan untuk saya," ungkap Rooney kepada wartawan, sebagaimana dilansir dari Goal, Sabtu (12/10/2012).
 
"Ini merupakan sesuatu yang saya dambakan, saya sangat senang dan berharap dan berharap menutup hari dengan sebuah kemenangan," tandas mantan penyerang Everton tersebut.
(hmr)

Babak I: Brasil Unggul atas Irak

Posted: 11 Oct 2012 12:18 PM PDT

MALMO – Brasil mendominasi jalannya pertandingan babak pertama melawan Irak. Hasilnya, Thiago Silva dkk memimpin dengan skor 2-0.

Dalam pertandingan di Swedbank Stadium, Jumat (12/10/2012) dini hari WIB, Brasil menurunkan duet Hulk dan Neymar untuk menggempur pertahanan Irak. Kedua penyerang mendapatkan bantuan dari Oscar dan Kaka.

Brasil mendominasi pertandingan sejak menit pertama. Menit kelima, Neymar berhasil meneruskan sebuah umpan dari Oscar, dengan melepaskan sebuah tendangan ke gawang. Namun, tendangannya masih mampu ditepis oleh Sabri.

Usaha skuad Mano Manezes membuahkan hasil juga pada menit 22. Memanfaatkan umpan terobosan yang dilepaskan Neymar, gelandang andalan Chelsea itu dengan mudah menaklukkan kiper Sabri. 1-0 Brasil memimpin.

Lima menit kemudian, Oscar kembali berhasil menambah keunggulan Brasil menjadi 2-0 atas Irak. Berawal dari aksi individu Kaka yang menerobos pertahanan Irak, bola kemudian diumpan kepada Oscar yang tinggal menceploskan bola ke gawang kosong.

Brasil kembali nyaris menambah keunggulan beberapa menit menjelang pertandingan berakhir. Berawal dari umpan silang Adriano, Paulinho melepaskan sebuah tandukkan. Namun masih membentur tiang gawang. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Susunan Pemain
Brazil (4-4-2): Diego Alves; Adriano, Thiago Silva, David Luiz, Marcelo; Paulinho, Ramires, Oscar, Kaka; Hulk, Neymar.

Iraq (4-4-2): Sabri; Rehema, Saeed, Shakir, Abbas; Ibrahim, Khalid, Ahmad, Akram; Yasin, Mahmoud.
(hmr)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan