detikcom |
Wenger Berharap Fans Arsenal Hormati Van Persie Posted: 01 Nov 2012 11:00 AM PDT London - Arsene Wenger menginginkan fans Arsenal menunjukkan respek terhadap Robin van Persie saat bertandang ke markas Manchester United. Bagaimanapun juga, Van Persie pernah berjasa untuk The Gunners. Arsenal akan menyambangi Old Trafford pada Sabtu (3/11/2012) malam WIB untuk menghadapi Manchester United. Duel ini sekaligus menandai reuni pertama mereka dengan mantan kaptennya tersebut sejak berpisah pada bursa transfer musim panas lalu. Bisa dipastikan, Van Persie akan mendapatkan sambutan dingin dari para Gooner. Sebagian besar pendukung Arsenal masih merasa sakit hati lantaran striker Belanda itu memilih hengkang dan bergabung dengan MU, salah satu rival terberat timnya. Apalagi, penampilan striker berusia 29 tahun itu masih cemerlang. Hingga kini, Van Persie telah mencetak sembilan gol di 12 laganya dan turut membawa MU menduduki peringkat kedua klasemen sementara. Meski demikian, Wenger meminta Van Persie tetap dihormati. Selama delapan tahun berseragam Arsenal, striker 29 tahun ini punya banyak jasa termasuk saat mengangkat timnya dari keterpurukan di musim lalu. "Buat kami, apa yang penting adalah hasil di akhir pertandingan dan kualitas dari performa kami. Kami bahkan tidak membicarakan soal itu (Van Persie)," ucap manajer Arsenal itu di Mirror Football. "Saya tidak tahu sambutan seperti apa yang akan dia dapatkan – saya berharap dia tetap dihormati karena telah bermain untuk kami selama delapan tahun, dia bekerja dengan sangat baik untuk kami." "Kami berkampanye melawan rasisme (dengan kampanye Kick It Out) – itu masih berjalan pada pekan lalu kenapa tidak saat ini?. Akan bagus jika fans Arsenal menunjukkan apresiasi mereka untuk Van Persie. Itu akan memberikan sebuah contoh yang bagus," kata Wenger. ( rin / mrp ) |
Van der Vaart Bidik Kemenangan dari Bayern Posted: 01 Nov 2012 10:19 AM PDT Hamburg - Rafael van der Vaart antusias menyambut laga antara Hamburg SV melawan Bayern Munich. Gelandang asal Belanda itu pun membidik kemenangan atas Die Roten. Hamburg akan menjamu Bayern di pekan ke-10 Bundesliga. Pertandingan akan dimainkan di Imtech Arena, Minggu (4/11/2012) dinihari WIB. Saat ini Hamburg masih tertahan di peringkat tujuh klasemen sementara Bundesliga. Mereka mengumpulkan 13 poin dari sembilan laga. Sementara itu, Bayern masih memuncaki klasemen dengan 24 poin. Namun catatan sempurna mereka baru saja terhenti akhir pekan lalu kala menyerah 1-2 dari Bayer Leverkusen. Van der Vaart menyatakan bahwa dirinya tak sabar menantikan laga melawan Philipp Lahm dkk. Pemain yang baru bergabung lagi dengan Hamburg di bursa transfer musim panas lalu dari Tottenham Hotspur itu pun membidik kemenangan dari sang pemuncak klasemen. "Saya harus akui bahwa Bayern adalah lawan favorit saya, bahkan lebih daripada Barcelona," ujar Van der Vaart kepada Bild seperti dikutip ESPN Star. "Tidak ada tim lain di dunia yang saya nikmati pertemuannya. Saya bersemangat menghadapi laga ini," lanjut mantan pemain Real Madrid itu. "Jika kami mengalahkan Bayern, setiap orang di Hamburg akan merasa bahwa segalanya mungkin di musim ini. Dan saya tidak melihat mengapa kemenangan tidak akan mungkin," katanya. ( nds / rin ) |
You are subscribed to email updates from sport.detik To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 ulasan:
Catat Ulasan