KOMPAS.com - Olahraga

sumber :-

KOMPAS.com - Olahraga


30 Atlet Ikuti Pelatnas Panahan

Posted: 11 Jan 2011 02:45 PM PST

Sea Games

30 Atlet Ikuti Pelatnas Panahan

Selasa, 11 Januari 2011 | 22:45 WIB

KOMPAS/ Aris Prasetyo

Ilustrasi panahan

 

JAKARTA, KOMPAS.com- Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengurus Pusat Persatuan Panahan Indonesia (PP Perpani) I Nyoman Budiana, Selasa (11/1/2011), mengungkapkan, 30 atlet akan mengikuti pelatnas panahan SEA Games XXVI-2011. Adapun pelatnas panahan direncanakan diselenggarakan di tiga kota, Jakarta, Bojonegoro, dan Surabaya.

Ke-30 atlet itu terjaring melalui proses pemantauan yang sudah berlangsung sejak tahun 2009 lalu. Baik ditingkat junior maupun senior. Nantinya, jumlah tersebut akan mengalami pengurangan setelah melalui seleksi pada April dan Agustus mendatang, hingga menjadi 16 orang saja.

Para atlet itu akan dilatih enam pelatih lokal. Para pelatih itu, tiga merupakan pelatih Jawa Timur, satu pelatih Jawa Tengah, satu pelatih DKI Jakarta, dan satu pelatih Lampung.

Nyoman menambahkan, para atlet yang terpilih sebagai tim SEA Games bakal berlaga di 10 nomor pertandingan yang dihelat PP Perpani. Nomor-nomor itu adalah recurve perorangan (putra/putri), recurve beregu (pa/pi), compound perorangan (pa/pi), compound beregu (pa/pi), juga mix team dari dua kategori itu.

Penulis: Helena Fransisca   |   Editor: Marcus Suprihadi Loading...

Kirim Komentar Anda

Kirim Komentar Anda

Full Feed Generated by GetFullRSS.com, sponsored by USA Best Price.

Federer Datang Lebih Cepat ke Melbourne

Posted: 11 Jan 2011 01:36 PM PST

Australia Terbuka

Federer Datang Lebih Cepat ke Melbourne

Selasa, 11 Januari 2011 | 21:36 WIB

AFP/MARWAN NAAMANI

Roger Federer

TERKAIT:

MELBOURNE, KOMPAS.com- Juara bertahan tunggal putra Roger Federer termasuk salah satu pemain yang sudah berlatih di lapangan utama Melbourne Park, Australia, Selasa (11/1/2011) siang tadi. Melbourne Park adalah tempat berlangsungnya turnamen tenis Grand Slam Australia Terbuka 2011.

Berbeda dengan persiapan tahun-tahun sebelumnya, kali ini Federer datang lebih awal ke Melbourne.  Mengenakan kaus putih dengan ikat kepala dan tangan berwarna kuning, Federer berlatih di tengah cuaca mendung. Situs resmi Australia Terbuka 2011 memberitakan, Federer berlatih melawan pemain remaja asal Inggris, George Morgan.  

Federer terlihat rileks saat mengawali latihannya dengan servis sebelum melawan Morgan untuk melatih forehand-nya.  

Sebelum datang ke Melbourne, Federer biasanya bertanding dalam turnamen eksebisi di Kooyong, sebuah kota kecil di Melbourne. Namun, berbeda dengan kebiasaan tersebut, pemain yang pernah empat kali juara Australia Terbuka ini, memiliki jadwal yang lebih longgar untuk menghadapi Grand Slam pertama tahun ini.  

Federer hanya mengikuti turnamen eksebisi di Dubai, Uni Emirat Arab, dan satu turnamen resmi di Doha, Qatar. Di Doha, dia juara setelah mengalahkan Nikolay Davydenko di final.  

Kedatangan Federer ke Melbourne kali ini adalah yang ke-12 kalinya secara berturut-turut dengan gelar juara yang diperoleh di tahun 2004, 2006, 2007, dan 2010.  

Australia Terbuka 2011 akan berlangsung 17-30 Januari.

Penulis: Yulia Sapthiani   |   Editor: Marcus Suprihadi Loading...

Kirim Komentar Anda

Kirim Komentar Anda

Full Feed Generated by GetFullRSS.com, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan