KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


Ronaldo Lampaui Zarra-Sanchez

Posted: 21 May 2011 06:08 PM PDT

MADRID, KOMPAS.com - Gelandang Real Madrid mencetak gol  yang membawa timnya unggul 1-0 atas Almeria, hingga menit keempat pertandingan Liga BBVA jornada ke-38, di Santiago Bernabeu. Itu adalah gol ke-39-nya di Liga BBVA musim ini dan itu adalah rekor baru dalam sejarah Madrid.

Ronaldo sebelumnya berbagi tempat itu dengan dua legenda Madrid, Telmo Zarra dan Hugo Sanchez, dengan koleksi 38 gol. Itu terjadi pada pertandingan Villarreal, Minggu (15/5/2011).

Ronaldo semakin mengokohkan diri di puncak daftar pencetak gol terbanyak Liga BBVA dan berpeluang mempertahankan itu sampai akhir.

Penyerang Barcelona, Lionel Messi dan David Villa ada di tempat kedua dan ketiga dengan 31 dan 18 gol. Keduanya dipastikan tidak bisa mengejar Ronaldo karena Barcelona telah memainkan pertandingan terakhir mereka, yaitu melawan Malaga, Sabtu (21/5/2011).

Penyerang Villarreal Giuseppe Rossi dan penyerang Sevilla Alvaro Negredo ada di tempat kelima dan keenam, juga dengan koleksi 18 gol. Dengan satu laga tersisa, keduanya nyaris tidak mungkin mengejar CR7.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Barca Menangi Duel Pamungkas

Posted: 21 May 2011 05:45 PM PDT

MALAGA, KOMPAS.com - Barcelona menang 3-1 atas Malaga, pada pertandingan Liga BBVA pekan ke-38, di La Rosadela, Sabtu (21/5/2011).

Bermain sebagai tamu, Barcelona tertinggal lebih dulu akibat gol Sebastian Fernandez pada menit ke-32. Gol bermula dari pergerakan Enzo Mareca di sisi kanan pertahanan Barcelona yang berujung umpan ke tengah kotak penalti.

Setelah berhasil menguasai umpan Maresca, yang luput dari tendangan Marc Bartra, Sebastian Fernandez melepaskan tembakan kaki kanan. Bola masuk gawang tim tamu setelah sempat mengenai Jose Manuel Pinto.

Barcelona kemudian menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti penyerang Bojan Krkic pada menit ke44. Penalti diberikan setelah Eliseu dinilai wasit melanggar Bojan.

Ibrahim Afellay membalik keadaan pada menit ke-76. Setelah menguasai umpan Sergi Roberto di luar kotak penalti, ia menembakkan bola masuk ke sudut kiri bawah gawang Wilfredo Caballero.

Gol terakhir Barcelona dicetak Bartra pada menit ke-84. Dari tengah kotak penalti, ia menanduk bola hasil tendangan sudut Dani Alves masuk sudut kiri atas gawang tuan rumah.

Selama 90 menit, Barcelona menguasai bola sebanyak 63 persen dan melepaskan delapan tembakan akurat dari 18 usaha. Adapun Malaga menciptakan empat peluang emas dari 13 percobaan.

Susunan pemain:
Malaga:
Wilfredo Caballero (Francesc Arnau 87); Robson, Kris Stadsgaard, Eliseu, Jesus Gamez; Nacho Camacho, Apono (Sandro Silva 69), Duda (Francisco Portillo 70), Sebastian Fernandez; Juanmi, Enzo Maresca

Barcelona: Jose Manuel Pinto; Eric Abidal (Pedro 72), Marc Bartra, Maxwell, Adriano (Dani Alves 60); Fontas, Sergi Roberto, Thiago; Ibrahim Afellay, Bojan Krkic, Jeffren Suarez (Javier Mascherano 68)

Wasit: Carlos Clos Gomez

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan