Republika Online |
Vettel Dapat Ucapan Selamat dari Kanselir Jerman Posted: 26 Nov 2012 03:52 AM PST REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Pebalap berkebangsaan Jerman, Sebastian Vettel mendapat ucapan selamat dari sejumlah tokoh penting di Jerman. Salah satunya Kanselir Angela Merkel. "Seperti yang kerap terjadi musim ini ia memperlihatkan kekuatan karakter dan kemampuan membalap yang hebat di Sao Paulo. Seperti jutaan penggemar lainnya, saya gembira melihat bagaimana ia bangkit di kejuaraan dunia setelah awal yang sulit," kata Merkel seperti dinukil AFP. Pujian juga datang dari bintang tenis Jerman, Boris Becker. "Vettel hebat. Mengagumkan," tulis Becker lewat akun twitternya. Tetapi pers Jerman tidak melupakan pahlawan lain mereka, Michael Schumacher, yang merupakan sosok pertama yang memberi selamat pada Vettel setelah Grand Prix Brazil usai. Harian Die Welt mengkhususkan seluruh halaman depan mereka untuk memberi penghargaan pada Schumacher, dengan menulis, "Bagus dan terima kasih." "Terima kasih dan selamat jalan," tulis Frankfurter Allgemeine dalam bahasa Inggris. |
Sebastian Vettel Dijuluki 'Dewa Balap' Posted: 26 Nov 2012 03:48 AM PST REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Sebastian Vettel banjir pujian pascamenjuarai Formula Satu untuk kali ketiga secara beruntun. Media Jerman bahkan melabeli pebalap tim Red Bull Racing sebagai 'Dewa Balap'. Selain itu mereka juga memberi penghormatan pada juara tujuh kali Michael Schumacher yang pensiun. Kesuksesan Vettel memenuhi sebagian besar halaman depan koran-koran Jerman, di mana Bild yang memiliki oplah besar menulis 'Kegilaan-kegilaan Vettel'. "Anda tahu dewa balap... pada usia 25 tahun, juara dunia tiga kali termuda sepanjang masa," tulis koran itu. Sueddeutsche Zeitung membandingkan Vettel dengan legenda-legenda balap Juan Manuel Fangio dan Schumacher. "Bagi Vettel, ini adalah gelar ketiga secara berturut-turut. Sepanjang (sejarah) 62 tahun Formula Satu, hanya dua pebalap lain yang melakukannya: Fangio dan Schumacher. Hal itu memperlihatkan kelompok apa yang dimasuki Vettel." "Pada usia 25 tahun ia adalah (pebalap) termuda, sehingga hal ini memperlihatkan apa lagi yang masih dapat ia lakukan," tambah Sueddeutsche. |
You are subscribed to email updates from Republika Online - Olahraga RSS Feed To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 ulasan:
Catat Ulasan