Republika Online |
Beckham Belum Putuskan Akan Hijrah ke Mana Posted: 13 Apr 2011 01:23 AM PDT REPUBLIKA.CO.ID,LOS ANGELES - David Beckham mengatakan bahwa dirinya tetap membuka peluang bermain di Liga Amerika (MLS) untuk satu musim lagi. Kontrak lima musim Beckham bersama Los Angeles Galaxy akan berakhir pada akhir musim ini. Mantan kapten Inggris itu mengaku tahun depan ingin bermain di suatu tempat. Tetapi, dia belum mengambil keputusan apakah akan bertahan satu musim lagi di kompetisi MLS. Beckham juga tidak menutup kemungkinan kembali ke Eropa. Ditanya mengenai kemungkinan tetap bermain di MLS, Beckham mengatakan kepada Toronto Star,"Itu ada kemungkinan. Meskipun, saya kira penting bagi saya hanya konsentrasi lebih dulu pada permainan saya tahun ini.'' Dalam wawancara lainnya, Beckham bulan lalu mengungkapkan hasratnya untuk kembali ke Liga Primer Inggris. ''Tahun ini merupakan tahun terakhir kontrak saya di AS. Tetapi, siapa tahu apa yang akan terjadi?" katanya kepada The People. ''Saya merasa fit. Saya merasa baik dalam pertandingan. Saya yakin bisa tampil dengan baik.'' Beckham mengatakan dirinya masih bersemangat dengan sepak bola profesional, meski usianya kini sudah 36 tahun. "Saya mencintai permainan ini seperti ketika saya berusia 21 tahun. Saya merawat diri saya sehingga saya tidak punya alasan untuk berhenti,'' tandasnya. Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price. |
Posted: 13 Apr 2011 01:07 AM PDT REPUBLIKA.CO.ID,BERLIN - Penyandang gelar juara Liga Champions, Inter Milan, menghadapi tugas berat untuk membalikkan kekalahan 2-5 saat menghadapi Schalke 04 di leg kedua babak perempat final Liga Champions di Veltins Arena pada Rabu (13/4). Tugas Inter Milan semakin berat karena tim tuan rumah juga berambisi mencetak sejarah lolos ke semifinal Liga Champions untuk kali pertama. "Saya tetap yakin dengan tim saya. Gol masih dapat berubah," kata pelatih Inter Milan, Leonardo. ''Segala sesuatunya masih mungkin terjadi.'' Schalke, yang sudah memenangi tiga pertandingan di bawah asuhan pelatih Ralf Rangnick, berharap dapat menghabisi tim dari Italia itu dengan menciptakan kemenangan lainnya. Klub Jerman itu sebelumnya secara mengejutkan menang telak 5-2 di kandang Inter Milan di leg pertama pada pekan lalu. "Kami memimpin 5-2 pada leg pertama. Sekarang kami akan tampil lagi dan akan berbuat sama seperti laga pertama. Kami akan bertanding keras seolah laga pertama masih berkedudukan 0-0," kata Rangnick. Real Madrid juga harus bekerja keras untuk menyingkirkan Tottenham Hotspur. Barcelona, musuh bubuyutan Real Madrid, sudah menantinya di babak semifinal setelah menekuk Shakhtar Donetsk dengan agregat 6-1. Tim asuhan Jose Mourinho itu berangkat ke White Hart Lane dengan semangat besar setelah mengalahkan 10 pemain Spurs 4-0 pada leg pertama pekan lalu. Jika berhasil menundukkan Tottenham, Real akan bertemu Barca di kompetisi Eropa untuk pertama kali sejak 2002. Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price. |
You are subscribed to email updates from Republika Online - Sepakbola RSS Feed To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 ulasan:
Catat Ulasan