Republika Online

sumber :-

Republika Online


Spurs Raih Kemenangan 17 Beruntun

Posted: 19 May 2012 06:50 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Tony Parker mencetak 23 poin dan Tim Duncan menambahinya dengan 19 poin saat San Antonio Spurs mengalahkan Los Angeles Clippers dengan skor 96-86 pada Sabtu waktu setempat. Kemenangan ini sekaligus merupakan kemenangan NBA ke-17 mereka secara berturut-turut.

Spurs, yang sempat tertinggal 24 poin pada awal pertandingan, mengejar untuk memimpin 3-0 pada rangkaian best of seven putaran kedua Wilayah Barat. Mereka dapat melengkapi aksi sapu bersihnya dengan kemenangan di pertandingan keempat pada di Los Angeles pada Ahad.

San Antonio, yang memiliki keunggulan sebagai tuan rumah sepanjang playoff NBA setelah Chicago Bulls tereliminasi di putaran pertama, memenangi sepuluh pertandingan terakhir pada musim reguler. Spurs telah memenangi tujuh pertandingan berturut-turut di fase playoff.

Duncan menambahi dengan 13 rebound untuk San Antonio. Parker berkontribusi dengan 10 assist. Kawhi Leonard mencetak 14 poin dan Manu Ginobili membukukan 13 poin untuk Spurs.

Blake Griffin memimpin perolehan poin Clippers dengan 28 poin. Namun, tuan rumah melalui delapan menit kuarter ketiga tanpa mencetak poin saat Spurs melaju 24-0.

Clippers menutup kuarter pertama dengan laju 26-4 untuk unggul 27-9. Namun, mereka tidak dapat mempertahankan keunggulan itu sampai akhir pertandingan.

Sharapova Ditantang Li Na di Final Roma

Posted: 19 May 2012 04:40 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Juara bertahan asal Rusia, Maria Sharapova, mengalahkan petenis Jerman, Angelique Kerber, 6-3, 6-4, Sabtu, untuk mencapai final Roma Master. Sharapova akan ditantang Li Na dari China pada partai puncak.

Sharapova membutuhkan waktu 89 menit untuk mengatasi Kerber yang masuk peringkat 10 besar dunia WTA. Masuknya Kerber maka peringkat 10 besar dunia diisi oleh sepuluh petenis dengan kebangsaan yang berbeda.

"Saya senang dengan cara saya melaju. Saya telah menghadapi beberapa pertandingan berat. Saya telah berkembang dan saya berharap dapat terus berkembang," kata Sharapova yang akan memainkan final kelimanya dari tujuh ajang dan final ke-43 sepanjang karirnya.

Li, yang musim ini akan berupaya mempertahankan gelar juara Prancis Terbukanya, mencapai pertandingan final Foro Italico tanpa memukul bola di semifinal. Lawannya, Serena Williams, mengundurkan diri karena mengeluhkan sakit pada punggungnya.

"Ketika saya melakukan pemanasan pada pagi ini, saya benar-benar menantikan untuk bermain melawan salah satu petenis terbaik," kata Li yang belum pernah memenangi gelar lagi sejak keberhasilannya di Paris setahun silam. "Tentu saja saya gembira dapat mencapai final. Namun, saya tidak suka menang dengan cara seperti ini.''

Li prihatin atas apa yang menimpa Serena. Dia berharap petenis Amerika Serikat tersebut mendapatkan kesehatan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan