KOMPAS.com - Olahraga |
Rezai Diusir Dari Tim Perancis Posted: 04 Feb 2012 02:31 PM PST Rezai Diusir Dari Tim Perancis A. Tjahjo Sasongko | A. Tjahjo Sasongko | Sabtu, 4 Februari 2012 | 22:31 WIB PARIS, Kompas.com - Aravane Rezai mengaku diusir dari tim Piala Fed Perancis menyusul pertikaiannya dengan kapten tim Julien Escude. Hal ini diungkap suratkabar L'Equipe, Sabtu. Rezai ditunjuk sebagai pemain cadangan saat Perancis akan mengahapi Republik Slovakia di babak pertama Piala Fed dibartislava pekan ini. Kapten tim, Julien Escude membenarkan perginya Rezai. "Saya tidak ingin menahan pemain yang tidak ingin bersama tim," kata Escude. Rezai kini menempati pertingkat 123 WTA. Ia pernah mencapai prestasi tertinggi dengan menempati posisi 15 pada Oktober 2010. |
Posted: 04 Feb 2012 08:23 AM PST Fed Cup Indonesia Turun ke Grup II Rakaryan Sukarjaputra | Agus Mulyadi | Sabtu, 4 Februari 2012 | 16:23 WIB Rakaryan S Jessy Rompies TERKAIT: SHENZEN, KOMPAS.com - Tim Fed Cup Indonesia akhirnya harus menerima kenyataan pahit, dengan kembali turun ke Grup II Asia/Oceania. Turunnya Indonesia itu nyaris sama seperti tahun 2010 lalu di Malaysia, yaitu dikalahkan oleh Uzbekistan 0-3. Kekalahan dari Uzbekistan sekaligus turunnya Indonesia ke Grup II, meleset dari target yang diusung tim Fed Cup Indonesia, yaitu bertahan di Grup I Zona Asia/Oceania. Persiapan pemain yang kurang maksimal, dari segi fisik dan terutama mental, ditengarai menjadi penyebab utama kegagalan tim Indonesia itu. Pada pertandingan Sabtu (4/2/2012) ini, tunggal pertama Indonesia Jessy Rompies menyerah 4-6, 7-5, 4-6 dari Nigina Abduraimova yang berperingkat tidak terlalu terpaut jauh dengan Jessy. Di tunggal kedua, Ayu Fani sama sekali tak berdaya melawan Akgul Amanmuradova yang tingginya hampir dua meter. Petenis Indonesia itu menyerah mudah, 2-6, 1-6. Sementara di nomor ganda yang tidak menentukan lagi, pasangan Indonesia Ayu/Lavinia Tananta, juga menyerah dari pasangan Uzbekistan, Iroda Tulyaganova/Nigina, 1-6, 3-6. Turunnya kembali tim Fed Cup Indonesia itu mengecewakan para pengurus PP Pelti, khususnya Ketua PP Pelti Martina Widjaja, yang terus mengikuti pertandingan di Shenzhen, China. "Ini karena persiapan yang kurang bagus. Baik fisik maupun mental, terlihat sekali anak-anak tidak siap untuk bertanding," kata Martina. |
You are subscribed to email updates from KOMPAS.com - Olahraga To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 ulasan:
Catat Ulasan