Republika Online

sumber :-

Republika Online


Soldado Hingga 2017 di Valencia

Posted: 23 Jun 2012 07:15 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, VALENCIA -- Bomber Valencia, Roberto Soldado, baru saja memperpanjang kontraknya bersama Los Che. Seperti dilansir laman resmi FIFA pada Ahad (24/6), kontrak baru ini akan membuat Soldado bertahan di Mestalla hingga musim panas 2017.

Soldado bersama bomber Athletic Bilbao, Fernando Lorente, adalah pencetak gol terbanyak asal Spanyol di kancah La Liga musim lalu dengan koleksi 17 gol. Valencia pun berhasil diantarkannya menempati peringkat ketiga La Liga untuk ketiga kalinya secara beruntun.

Mantan bomber Real Madrid ini pun sukses mencetak tujuh gol di Liga Europa. Valencia pun berhasil diantarkannya lolos hingga babak semifinal.

Akan tetapi, raihan satu gol menjelang berakhirnya musim lalu membuat Soldado gagal terpilih sebagai penggawa timnas Spanyol di Piala Eropa 2012. Pelatih La Furia Roja lebih memilih Fernando Torres, Alvaro Negredo dan Fernando Llorente untuk mengisi lini depan.

Bagaimanapun, Soldado tetaplah andalan Valencia di lini depan. Kiprah pemain berusia 27 tahun ini akan semakin krusial di musim 2012/2013. Hal tersebut disebabkan kursi kepelatihan Los Che yang baru saja berpindah dari Unai Emery ke tangan Mauricio Pellegrino.

Drogba Ingin Bantu Sepakbola Cina Berkembang

Posted: 23 Jun 2012 06:15 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, SHANGHAI -- Mantan bomber Chelsea yang baru saja bergabung dengan Shanghai Shenhua, Didier Drogba mengatakan, dirinya berharap bisa meningkatkan popularitas sepakbola di Cina. Drogba mengaku terinspirasi oleh kesuksesan David Beckham mempopulerkan sepakbola di Amerika Serikat saat bergabung dengan LA Galaxy.
 
"Mungkin terlalu ambisius jika referensinya adalah David Beckham. Tapi, lihat apa yang telah dilakukannya bagi MLS (liga sepakbola Amerika Serikat). Itu tak ternilai," kata Drogba seperti dilansir Sky Sports, Ahad (24/6).
 
Drogba menambahkan, tantangan dalam karirnya tidak semata-mata hanya memenangkan trofi.  Menurut pemain asal Pantai Gading ini, ada hal-hal lain yang bisa dicapai seperti mengembangkan sepakbola Cina. 
 
"Saya ingin membantu sepakbola Cina tumbuh dan berkembang," kata Drogba.
 
Drogba pindah ke Shenhua selepas sukses mengantarkan The Blues meraih juara Liga Champions 2011/2012.  Droga menyebut kepindahan ini murni atas alasan profesional.  Selain itu, keputusan ini diambil berdasarkan apa yang telah dilakukannya bersama Chelsea dalam delapan tahun terakhir. 
 
"Saya pikir ini waktu yang tepat untuk berpindah ke benua yang lain sebab saya menyukai travelling.  Saya senang mempelajari dan menikmati budaya yang berbeda.  Jadi, ini adalah pengalaman yang baik untuk saya," kata pemain berusia 34 tahun tersebut. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan