Sindikasi bola.okezone.com

sumber :-

Sindikasi bola.okezone.com


Dua Gol Indah Milan Bungkam Juve

Posted: 21 Aug 2011 12:36 PM PDT

MILAN – AC Milan berhasil mengungguli Juventus pada babak pertama Trofeo Berlusconi, Senin (22/8/2011). Dua gol cantik bersarang di gawang Gianluigi Buffon pada 45 menit pertama pertandingan.
 
Allenatore Massimiliano Allegri tak bisa menurunkan skuad terbaiknya di lini depan. Duo Brasil: Alexandre Pato dan Robinho, masih dalam istirahat pascamembela negaranya di Copa Amerika. Sementara striker gaek Filippo Inzaghi dan Zlatan Ibrahimovic dibekap cedera.
 
Praktis, Allegri hanya mengandalkan Antonio Cassano untuk menggedor jala Juventus yang dikawal Gianluigi Buffon. Meski tak diperkuat sejumlah pemain bintang, Rossoneri langsung menampilkan permainan menyerang sejak peluit kick off dibunyikan.
 
Cassano hampir saja membawa Milan unggul andai tendangannya tak melenceng dari sisi gawang Buffon. Baru di menit delapan, Milan langsung unggul. Umpan silang Ignazio Abate disambut tendangan voli dengan kaki kanan Kevin Prince Boateng yang langsung bersarang di jala Buffon.
 
Juve berusaha bangkit. Alessandro Matri melakukan spekulasi dari jarak jauh, namun sepakannya terlalu pelan dan dengan mudah diselamatkan Christian Abbiati.
 
Di menit 22, Clarence Seedorf menggandakan keunggulan Il Diavolo. Dari tendangan bebas di luar kotak penalti, bola sempat membentur tiang, namun akhirnya meluncur ke sudut gawang Bianconeri.
 
Gelandang Claudio Marchisio hampir memperkecil kedudukan Juventus, namun sayang tendangannya masih membentur tiang gawang Abbiati.
 
Boateng yang kesakitan akhirnya digantikan Mathieu Flamini. Allegri tampaknya tak mau mengambil risiko terlalu jauh, terlebih ini hanya laga pramusim. Hingga turun minum, keunggulan 2-0 untuk Milan tetap bertahan.
 
Susunan Pemain
Milan: Abbiati, Abate, Nesta, Bonera, Taiwo; Gattuso, Ambrosini; Seedorf, Emanuelson, K-P Boateng (Flamini) Cassano
 
Juventus: Buffon; Lichtsteiner, Bonucci, Chiellini, De Ceglie; Marchisio, Pirlo, Krasic, Vidal, Vucinic; Matri (Del Piero)
(wei)

Valencia Setuju Jual Mata ke Chelsea

Posted: 21 Aug 2011 12:19 PM PDT

VALENCIA - Chelsea bisa bernafas lega. Usaha tim asal London untuk mendatangkan Juan Mata segera terwujud. Pasalnya, pihak Valencia dikabarkan sudah sepakat untuk menjual Mata ke The Blues.
 
Ya, teka-teki mengenai masa depan Mata akhirnya terjawab. Sebab, Chelsea berhasil memenangi perebutan transfer punggawa internasional Spanyol itu. Dengan mahar 27 juta euro, Valencia sepakat menjual Mata ke Chelsea.
 
"Valencia Football Club telah menemukan kata sepakat dengan Chelsea FC mengenai transfer Juan Manuel Mata. Kesepakatan ini tergantung kepada hasil tes medis Mata," demikian pernyataan kubu Los Che dilansir Eurosport, Senin (22/8/2011).
 
Dengan demikian, maka Mata segera melakukan tes medis di kubu Chelsea. Jumat besok, gelandang 23 tahun itu dikabarkan akan segera terbang ke Stanford Bridge, London, untuk menemui pelatih Andre Villas-Boas.
 
Villas-Boas pantas lega dengan kedatangan Mata. Dengan formasi 4-3-3, pelatih berkebangsaan Portugal itu berharap bisa memaksimalkan kepiawaiannya yang biasa beroperasi di sayap saat bermain untuk Valencia dan Timnas Spanyol.
 
Mata adalah pemain muda keempat yang berhasil diboyong Chelsea. Sebelumnya, The Blues sukses mendatangkan gelandang Oriol Romeu, penyerang Romelu Lukaku dan kiper Thibaut Courtois pada bursa transfer musim ini.
 
Sementara itu, Mata tercatat sebagai pemain bintang ketiga yang dilepas oleh Valencia. Sebelumnya, Los Che juga melepas penyerang David Villa ke Barcelona dan winger David Silva ke Manchester City.
(hmr)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan