Republika Online

sumber :-

Republika Online


Semangat Baru Rio Saputro Bersama Honda Racing Indonesia

Posted: 05 May 2012 05:28 PM PDT

SPORTKU.COM - Honda Racing Indonesia selain diperkuat oleh Alvin Bahar yang juga merangkap sebagai Manager Tim, tampil pula Rio Saputro untuk berkolaborasi dengan Alvin Bahar.

Bergabungnya Rio Saputro bersama Honda Racing Indonesia di tahun 2012 ini merupakan tahun pertama bagi Rio Saputro yang juga aktif di semua event otomotif seperti drift dan drag race.

Persaingan ketat antara Alvin Bahar (Honda Racing Indonesia), Roy Haryanto (HSC Gana Sari OWS) dan Rio Saputro (Honda Racing Indonesia)honda, Honda Jazz, isom, rio saputro, alvin bahar, lupromax, honda racing indonesia

Rio Saputro (Honda Racing Indonesia) - Indonesian Series of Motorsport (ISOM) 2012 seri 1honda, Honda Jazz, isom, rio saputro, alvin bahar, lupromax, honda racing indonesia

Dalam kejuaraan Indonesian Series of Motorsport (ISOM) 2012 seri 1 (28-29 April 2012) yang disponsori oleh Lupromax, Rio Saputro turun di dua kelas sekaligus. Yaitu kelas Honda Jazz Speed Chalenge dan Indonesia Super Production yang merupakan Kejuaraan Nasional.

Di kelas Honda Jazz Speed Challenge, Rio finish di urutan ke-2 kategori master. Untuk melahap 12 laps Rio menghabiskan waktu 25:08:962 dengan catatan best time 1:54:212 pada lap ke-8.

Rio Saputro (Honda Racing Indonesia) - Indonesian Series of Motorsport (ISOM) 2012 seri 1honda, Honda Jazz, isom, rio saputro, alvin bahar, lupromax, honda racing indonesia

Rio Saputro (Honda Racing Indonesia) - Indonesian Series of Motorsport (ISOM) 2012 seri 1honda, Honda Jazz, isom, rio saputro, alvin bahar, lupromax, honda racing indonesia

Sementara pada kelas Indonesia Super Production, Rio menghabiskan waktu 34:50:165 untuk melahap 18 laps dengan panjang sirkuit 4,12 kilometer. Sedangkan best time dicapai pada lap ke-18 dengan torehan waktu 1:55:044.

Sebelumnya di musim balap 2011, Rio Saputro memperkuat lini barisan untuk P-Five Auto Racing Team.

Rio Saputro dan kekasihnya Requina Devinovanty yang setia menemani Rio ketika balaphonda, Honda Jazz, isom, rio saputro, alvin bahar, lupromax, honda racing indonesia

Ki-ka : Alvin Bahar (Honda Racing Indonesia), Roy Haryanto (HSC Gana Sari OWS) dan Rio Saputro (Honda Racing Indonesia)honda, Honda Jazz, isom, rio saputro, alvin bahar, lupromax, honda racing indonesia

Panasnya Perebutan Gelar Kejuaraan Downhill Indonesia

Posted: 05 May 2012 05:28 PM PDT

SPORTKU.COM - Track downhill Batu Raden mampu memberikan hal berbeda bagi para downhiller, dengan beragam obstacle maupun kontur tanahnya. Hal tersebut membuat persaingan antara downhiller di seluruh kelas semakin memanas(15/4/12).

jakarta bersepeda, jak tv, sepeda, downhill, djarum 76 kejurnas downhill indonesia 2012 seri 1

Bahkan jika pada seri sebelumnya, Popo Ario Sejati yang selalu mendominasi dalam merebut podium di kelas men elite. Akhirnya harus mengakui kecepatan dari Khoiful Mukhib dalam Djarum 76 downhill Kejurnas 2012 - seri 1.

jakarta bersepeda, jak tv, sepeda, downhill, djarum 76 kejurnas downhill indonesia 2012 seri 1

Hujan yang selalu turun, ternyata tidak pada babak final. Kecepatan para rider semakin meningkat dengan terbukti catatan waktu tercepat Khoiful Mukhib mencapai 2 menit 27, 935 detik. Berbeda dengan saat seeding run yang berhasil dicatatkan oleh Popo sebagi rider tercepat dengan waktu 2 menit 45, 981 detik.

jakarta bersepeda, jak tv, sepeda, downhill, djarum 76 kejurnas downhill indonesia 2012 seri 1

Ã

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

ANTARA - Olahraga

sumber :-

ANTARA - Olahraga


Chelsea juara Piala FA

Posted: 05 May 2012 11:16 AM PDT

Jakarta (ANTARA News) - Chelsea berhasil meraih gelar juara Piala FA setelah pada pertandingan final di stadion Wembley Sabtu malam mengalahkan Liverpool dengan skor 2-1.

Gol pertama Chelsea di cetak oleh Ramires pada menit 11 dan Drogba menit 52, sementara gol Liverpool yang memperkecil kekalahan dicetak oleh Andy Carroll menit 64.

Sejak awal babak pertama Chelsea memang mengendalikan permainan dan terus menggempur pertahanan Liverpool.

Namun, berbagai peluang yang diciptakan kedua tim tidak mampu membuahkan gol hingga babak pertama usai, kedudukan tetap 1-0.

Memasuki babak kedua, Chelsea masih mendominasi penguasaan bola, meski sesekali datang serangan yang dibangun oleh Suarez, Gerrard, dan kawan-kawan.

Harapan Chelsea kian besar ketika umpan dari Lampard, berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Drogba. Bola sepakan Drogba yang menggelinding melewati hadangan pemain belakang Liverpool, tidak bisa dijangkau kiper Reina.

Gol Drogba pada menit 52 itu memperbesar keunggulan Chelsea menjadi 2-0, membuat si biru di atas angin.

Pola permainan berubah ketika pada menit 55, Kenny Dalglish memasukkan Andy Carroll menggantikan Spearing.

Masuknya Carroll membuat permainan Liverpool menjadi lebih hidup, bahkan berbalik mendominasi penguasaan bola dan serangan-serangan terbangun lebih baik dan sesekali membahayakan gawang Chelsea.

Bukan sekedar mengidupkan permainan Liverpool, Carroll juga mampu memperkecil ketertinggalan melalui golnya pada menit ke 64 setelah berhasil mengecoh pemain belakang Chelsea.

Carroll kembali membuat kejutan ketika berdiri bebas dan menyundul bola umpan Suarez pada menit 82. Bola tepat mengarah ke gawang, namun berhasil digapai tangan kanan Chech, menyentuh mistar gawang, dan dinyatakan tidak gol.

Sundulan Carroll menjadi kontroversi apakah bola sudah melewati garis gawang Chelsea atau belum ketika Chech menggapainya.

Pada menit-menit akhir pertandingan, Chelsea sedikit agresif dan beberapa kali menusuk daerah pertahanan Liverpool melalui kerja sama yang baik antara Drogba, Lampard, dan Kalou.

Namun hingga pertambahan waktu lima menit, kedudukan tidak berubah hingga peluat panjang berbunyi dan Chelsea merayakan kemenangannya. Chelsea juara.

(*)

Editor: Suryanto

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Arsenal ditahan imbang 3-3 melawan Norwich

Posted: 05 May 2012 09:32 AM PDT

Pemain Arsenal Robin van Persie. (FOTO AFP PHOTO / GIUSEPPE CACACE )

Berita Terkait

London (ANTARA News) - Harapan Arsenal untuk menyelesaikan musim dengan menduduki posisi empat besar mendapat hambatan, ketika gol Steve Morison membuat Norwich berhak membawa pulang satu poin dari pertandingan yang diwarnai enam gol di Stadion Emirates.

Gol pembuka Yossi Benayoun yang dicetak pada menit kedua, kelihatannya membawa pasukan Arsene Wenger menjalani sore yang mudah.

Namun dengan Norwich yang sempat ganti memimpin melalui gol Wes Hoolahan dan Grant Holt, dua gol dari Robin van Persie kelihatannya akan mengamankan kemenangan bagi tuan rumah sebelum pemain pengganti, Morison, mengejutkan publik tuan rumah dengan penyelesaian cerdik pada lima menit sebelum pertandingan usai.

Tanpa raihan kemenangan pada tiga pertandingan terakhir, semangat Arsenal melambung tinggi ketika mereka mampu mencetak gol saat pertandingan baru bergulir 70 detik.

Tidak ada yang memerhatikan ketika Benayoun -yang berulang tahun pada hari ini - menerima bola dari Tomas Rosicky, namun ia memotong ke dalam melewati Kyle Naughton, dan melepaskan tembakan melengkung di luar jangkauan kiper John Ruddy. Ini adalah gol Liga Utama ketiga Benayoun di musim ini.

Ini merupakan awal impian, namun Norwich membuktikan bahwa mereka bukan tim yang terpinggirkan pada musim ini, dan mereka segera berniat menyamakan kedudukan.

Holt tidak beruntung saat melihat tembakannya diblok Kieran Gibbs pada menit keenam, namun kapten Norwich tersebut kemudian menyundul bola umpan silang Simon Lappin dengan terlalu keras.

Kurang dari semenit kemudian, bagaimanapun juga, pasukan Paul Lambert mampu menyamakan kedudukan ketika umpan silang rendah Naughton disambut Hoolahan, dan tembakan kaki kirinya gagal dihentikan kiper Szczesny.

Van Persie mendapat peluang emas untuk mengembalikan keunggulan Arsenal, namun tembakannya masih melambung. Sementara itu, Holt tidak beruntung karena berada dalam posisi offside saat ia menerima umpan terobosan Simeon Jackson.

Norwich terlihat terus berusaha mencoba memukul lawannya melalui serangan balik, dan taktik tersebut membuahkan hasil pada menit ke-27.

Sebuah serangan balik cepat diakhiri operan Hoolahan pada Holt, dan meski tembakan Holt sempat mengenai Gibbs, bola justru melampaui Szczesny dan masuk ke gawang Arsenal. Ini merupakan gol ke-16 bagu Holt di musim yang indah ini.

Upaya Van Persie hanya berjarak seinci dari gawang untuk dapat menyamakan kedudukan, melalui umpan silang Sagna, namun Arsenal kemudian kesulitan untuk menembus lini belakang Norwich.

Benayoun beruntung tidak mendapat kartu merah setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Bradley Johnson, sementara itu tim tamu mengeluh karena dua permintaan penalti mereka tidak dikabulkan oleh wasit Anthony Taylor.

Setelah meninggalkan lapangan dengan diiringi cemoohan pendukung sendiri, pasukan Wenger melakukan awal yang lambat di babak kedua, dan semestinya mendapat hukuman ketika Jackson mengancam gawang Arsenal, namun sepakan pemain asal Kanada ini masih dapat diantisipasi Szczesny.

Hoolahan juga berpeluang memperbesar keunggulan Norwich melalui sepakan volinya, sebelum Alex Oxlade-Chamberlain dimasukkan Arsenal untuk memberi mereka tambahan daya gedor.

Van Persie menyia-nyiakan dua peluang bagus untuk menyamakan kedudukan, namun ia tidak melakukan kesalahan saat Song mengangkat bola kiriman Alex Song, tembakan Van Persie bersarang di gawang Norwich.

Pemain internasional Belanda tersebut kemudian mencetak gol keduanya, meski terdapat sedikit keberuntungan, pada menit ke-80.

Bola bergerak liar ke arah jalur Van Persie, dan ia pun melepaskan tembakan melewati penjagaan kiper Ruddy untuk membawa Arsenal memimpin.

Ajaibnya, Norwich tidak menyerah dan umpan brilian Jonny Howson dituntaskan Morison ke sudut gawang Arsenal.

Pasukan Wenger tersengat, namun mestinya mereka mendapat hadiah penalti saat Naughton terlihat membentur Van Persie dari belakang. Kesempatan terakhir yang dimiliki Arsenal melalui Van Persie dan Song dapat digagalkan oleh Ruddy.
(ANT)

Editor: Tasrief Tarmizi

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Sindikasi bola.okezone.com

sumber :-

Sindikasi bola.okezone.com


Carroll: Saya Pikir Bola Sudah Melewati Garis

Posted: 05 May 2012 12:50 PM PDT

LONDON - Liverpool harus gagal meraih gelar trofi FA Cup usai dikalahkan 2-1 oleh Chelsea pada babak final FA Cup di Wembley, Minggu (6/5/2012) dini hari WIB. Laga itu sendiri terdapat insiden kontroversi yang cukup merugikan kubu The Reds.

Dalam laga ini The Reds harus mengubur mimpinya untuk menyandingkan trofi FA Cup dengan Carling Cup akibat gol dari Ramires dan Didier Drogba. Meskipun, sempat membalas lewat gol dari Andy Carroll.

Sayangnya, dalam laga ini kubu The Reds merasa dirugikan oleh hakim garis di menit ke-82. Kejadian tersebut ketika Carroll melakukan tandukan ke gawang The Blues usai mendapatkan umpan dari Luis Suarez.

Bola hasil tandukan tersebut dianggap telah melewati garis gawang oleh para pemain The Reds, sayang hakim garis menilai bila bola belum melewati garis saat Petr Cech melakukan penyelamatan.

Terkait Insiden tersebut Carroll sendiri masih sedikit ragu, meski dirinya merasa bola sudah melewati garis gawang saat diselamatkan oleh kiper Cech. Carroll sendiri merasa timnya memang kurang beruntung dalam laga tersebut.

"Saya pikir bola tandukan tersebut sudah melewati garis gawang, namun itu hanya pikiran saya. Anda yang lebih tahu soal kejadian itu. Saya sendiri belum melihat kembali tayangan ulangnya," ungkap Carroll seperti dilansir BBC, Minggu (6/5/2012).

"Saya senang bisa mendapatkan beberapa peluang untuk mencetak gol. Kita datang ke sini untuk meraih kemenangan usai tampil cukup mengecewakan di liga. Saya hanya ingin memberikan yang terbaik, sayang kita kurang beruntung," pungkasnya. (min)

Wenger Akui Norwich Bermain Baik

Posted: 05 May 2012 11:18 AM PDT

LONDON - Arsenal harus puas berbagi poin dengan Norwich City usai bermain imbang 3-3 dalam lanjutan Premier League di Emirates Stadium, Sabtu (5/5/2012). Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, mengakui bila Norwich bermain dengan sangat baik.

Bermain di hadapan publiknya sendiri, Arsenal harus bermain dengan susah payah karena mendapatkan perlawanan cukup keras dari tim tamu. Laga sendiri berlangsung cukup menarik hingga tercipta enam gol.

Sayang, keduanya harus puas bermain imbang. Tiga gol Arsenal sendiri dua diantaranya dicetak oleh Van Persie dan satu gol lagi oleh Yossi Benayoun. Sedangkan, tiga gol dari Norwich dicetak oleh Hoolahan, Grant Holt, dan Steve Morison.

Melihat hasil tersebut, Wenger menuturkan bila para penyerangnya harus membuang beberapa peluang yang didapatkan. Wenger juga mengaku bila pasukannya bermain cukup buruk di babak pertama.

"Kami mendapatkan banyak  kesempatan untuk memenangi laga ini. Namun, kita tidak cukup tajam di depan. Setelah skor berubah menjadi 3-2 atau bahkan 3-3, kami memiliki empat hingga lima peluang bersih," ungkap Wenger seperti dikutip BBC, Minggu (6/5/2012).

"Kita sudah bermain dengan cukup buruk di babak pertama. Namun, kita berhasil memberikan respon yang baik di babak kedua, sayang hal tersebut tidak membawa kita pada kemenangan," sambungnya.

Pelatih asal Prancis ini juga mengeluhkan rapuhnya lini belakang The Gunners. Lepas dari itu semua itu Wenger sendir memuji penampilan para  pemain Norwich dalam laga tersebut.

"Lini pertahanan kami dengan sangat mudah memberikan ruang tembak kepada para pemain Norwich. Namun, Norwich sendir memang bermain bagus dan kami memberikan kredit khusus kepadanya," pungkas Wenger. (min)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Kosmo Online - Sukan

sumber :-

Kosmo Online - Sukan


‘Teliti, fahami undang-undang FAM’

Posted:

'Teliti, fahami undang-undang FAM'

'Teliti, fahami undang-undang FAM'

PRESIDEN Persatuan Bola Sepak Malaysia (FAM), Sultan Ahmad Shah (gambar kecil) mahu penyokong pasukan bola sepak meneliti dan memahami undang-undang FAM sebelum mengeluarkan kenyataan menggesa persatuan bola sepak negeri keluar daripada badan induk bola sepak negara ini.

Baginda bertitah, memang mudah bagi individu terbabit mengeluarkan kenyataan seumpama itu tetapi pada hakikatnya, persatuan bola sepak negeri tertakluk kepada undang-undang FAM.

"Baca perundangan FAM, kita ada undang-undang dan jangan sewenang-wenangnya membuat kenyataan yang akhirnya akan memberi kesan kepada diri atau pasukan bola sepak kita sendiri.

"Ini bukan kenyataan nak keluar atau masuk rumah, sebaliknya ia melibatkan persatuan bola sepak negeri yang tertakluk di bawah undang-undang FAM," titah baginda ketika ditemui pemberita selepas melancarkan sambutan Hari Anggota Bomba Sedunia 2012 di Dataran Pekan kelmarin.

Akhbar semalam melaporkan, penyokong pasukan bola sepak Sarawak dalam satu laman web iaitu petisyen.com yang mula dilancarkan kelmarin, meminta Persatuan Bola Sepak Sarawak (FAS) keluar daripada FAM selepas tidak berpuas hati dengan tindakan badan induk bola sepak negara ini.

Gesaan itu dibuat kerana menganggap hukuman yang dikenakan terhadap FAS oleh FAM bersifat zalim dan ia juga ekoran tindakan FAM menggantung Timbalan Presiden FAS, Mohd. Abu Bakar Marzuki lapan bulan dan denda RM8,000 atas kesalahan mengeluarkan kenyataan menerusi media.

Sultan Ahmad Shah bertitah, baginda percaya tidak semua penyokong bola sepak Sarawak berpendapat sedemikian kerana mereka tahu FAS tidak akan mampu bergerak sendirian jika keluar daripada FAM.

"Kita seharusnya bersatu. Sarawak adalah sebahagian daripada Malaysia, kita 1Malaysia dan kita perlu bersama walaupun berada dalam persatuan bola sepak," titah baginda.

Dalam masa yang sama, Sultan Ahmad Shah bertitah, baginda akan bertemu Ketua Menteri Sarawak, Tan Sri Abdul Taib Mahmud bagi mendapatkan maklum balas beliau mengenai perkara tersebut.

Terdahulu, FAM telah mengenakan denda berjumlah RM46,000 terhadap FAS berdasarkan empat pertuduhan ketika Sarawak menentang Kelantan di Stadium Negeri Sarawak, 7 April lalu.

Sebelum itu, FAS telah dikenakan denda sebanyak RM29,500 gara-gara kegagalan mengawal penyokong dan pemain pada perlawanan menentang Lions XII di Stadium Negeri Sarawak, 17 Mac lalu.

Malaysia benam ego Korea Selatan

Posted:

Malaysia benam ego Korea Selatan

Malaysia benam ego Korea Selatan

Oleh ROSLI HASSAN
rosli.hassan@kosmo.com.my



MALAYSIA sudah melangkah 'sebelah kaki' ke saingan separuh akhir Kejohanan Hoki Piala Remaja Lelaki Asia 2012 selepas menewaskan pencabar utama, Korea Selatan 6-3 dalam saingan Kumpulan A di Stadium MBMB, Bukit Serindit malam tadi.

Dengan kemenangan itu, Malaysia kini mengumpul enam mata maksimum dan hanya memerlukan sekurang-kurangnya satu mata dalam perlawanan terakhir menentang Jepun esok bagi mengesahkan slot ke separuh akhir.

Pada aksi malam tadi, Korea Selatan bermula garang apabila menguasai lima minit pertama perlawanan dengan serangan bertali arus, namun berjaya dipatahkan benteng pertahanan Malaysia.

Bagaimanapun, Malaysia terlebih dahulu membuka tirai jaringan menerusi Faizal Saari hasil pukulan sudut penalti pada minit keenam.

Gol pembukaan itu ternyata membakar semangat barisan pemain negara sebelum Mohamad Syamin Mohd. Yusof menambah gol kedua menerusi gol padang pada minit ke-13.

Kapten Korea Selatan, Yang Jihun berjaya merapatkan jurang gol apabila menyempurnakan pukulan sudut penalti pada minit ke-22.

Babak kedua bermula dengan kedua-dua pasukan saling membalas serangan, namun Malaysia terlebih dahulu merobek gawang lawan menerusi gol padang Amir Farid Ahmad Fuzi pada minit ke-41.

Malaysia melebarkan jurang gol tiga minit kemudian apabila Faizal tenang menyempurnakan pukulan penalti.

Kelekaan benteng pertahanan Malaysia membolehkan Korea Selatan memperoleh gol kedua pada minit ke-47 apabila pukulan deras Yeongseok Jeong gagal dihalang penjaga gol, Mohamad Hazrul Faiz Ahmad Sobri.

Malaysia kembali selesa di hadapan apabila Faizal menjaringkan gol kelima menerusi pukulan cantik pada minit ke-56 sebelum Yang Jihun sekali lagi menyempurnakan pukulan sudut penalti untuk gol ketiga Korea.

Kapten Malaysia, Muhamamd Noor Faeez Ibrahim menceriakan kira-kira 2,000 penonton yang membanjiri stadium apabila menjaringkan gol keenam menerusi pukulan sudut penalti pada minit ke-67.

Dalam satu lagi aksi Kumpulan A, Jepun menghidupkan peluang ke separuh akhir apabila mengalahkan Iran 3-1.

Kelantan dalam kelas tersendiri

Posted:

Kelantan dalam kelas tersendiri

Kelantan dalam kelas tersendiri

Oleh KHAIRI MOHAMAD
khairi.mohamad@kosmo.com.my



PENGENDALI Kelantan, Bojan Hodak tidak mahu mendabik dada biarpun skuad kendaliannya berjaya menjinakkan pendahulu Liga Super, Lions XII 3-0 malam kelmarin.

Beraksi di hadapan ribuan penyokong sendiri di Stadium Sultan Muhammad IV, Kota Bharu, Kelantan jelas sekali berada dalam kelas tersendiri bagi membenam wakil Singapura itu.

Selepas gagal memecahkan kebuntuan gol pada babak pertama, Kelantan seakan-akan mendapat aura sebaik memulakan saingan pada babak kedua.

Hasilnya, tiga gol diperoleh skuad The Red Warriors itu dalam tempoh 20 minit terakhir perlawanan.

S. Chanturu membuka tirai jaringan Kelantan pada minit ke-73, sebelum Norfarhan Muhammad menyumbang gol kedua empat minit kemudian.

Tonggak pertahanan, Rizal Fahmi Rosid melengkapkan malam gemilang Kelantan apabila meledak gol ketiga pada minit ke-85.

"Siapa pemain terbaik malam ini? Ia suatu yang sukar. Pemain pertahanan begitu cemerlang, Shakir (Shaari) melakukan kerja dengan baik. Mungkin Farhan dan Chanturu lebih layak untuk dikatakan pemain yang beraksi dengan cemerlang.

"Bagaimanapun, saya tidak fikir tiga mata yang dipungut malam ini (malam kelmarin) membolehkan kami dilabel sebagai pasukan pilihan untuk bergelar juara.

"Namun dalam masa yang sama, kemenangan ini meletakkan kami di landasan yang betul untuk tujuan itu," kata Hodak ketika ditemui selepas perlawanan malam kelmarin.

Hodak berkata, anak-anak buahnya berjaya mengambil kesempatan untuk memburu gol selepas menyedari barisan Lions XII agak keletihan.

"Setiap pasukan dalam dunia hanya boleh bermain selama 60 minit dengan kecergasan yang maksimum dan 30 minit terakhir mereka akan mula hilang fokus, letih dan melakukan kesilapan.

"Ketika 20 minit terakhir, saya lihat pemain Lions XII banyak memberi ruang kepada pemain saya dan akhirnya kami berjaya memanfaatkan situasi tersebut dengan tiga gol yang cukup penting," ujarnya.

Pada aksi malam kelmarin, Kelantan tidak menurunkan tiga tonggak utama iaitu Muhammad Ghaddar, Zairul Fitree Ishak dan Daudsu Jamaluddin.

Ghaddar dan Zairul Fitree digantung satu perlawanan kerana mengumpul tiga kad kuning manakala Daudsu masih menjalani penggantungan kerana mengutip kad merah.

"Saya tidak melakukan rombakan besar malam ini (malam kelmarin), cuma memasukkan beberapa pemain yang saya fikir mampu menggalas tugas yang diberikan," jelasnya.

Dengan kemenangan itu, Kelantan mengumpul 34 mata, ketinggalan dua mata di belakang Lions XII yang beraksi lebih tiga perlawanan berbanding The Red Warriors.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


Chelsea Juara, Drogba Ukir Sejarah

Posted: 05 May 2012 06:13 PM PDT

LONDON, KOMPAS.com - Chelsea sukses melibas Liverpool 2-1 dalam partai puncak Piala FA di Stadion Wembley, London, Sabtu atau Minggu dinihari WIB (6/5/2012). Dalam pertandingan itu pula Didier Drogba mengukir rekor baru.

"The Blues" membuktikan angkernya statistik unik di 14 final Piala FA. Sebelumnya, tiga belas jawara adalah mereka yang mencetak gol pembuka. Chelsea jadi klub ke-14.

Dalam partai puncak itu pula Drogba mengukir sejarah baru sebagai pemain pertama yang selalu mencetak gol dalam empat final Piala FA.

Bomber Pantai Gading itu mencetak gol kedua Chelsea dalam partai itu pada menit ke-52. Gol pertama "Kubu Stamford Bridge" dikemas Ramires pada menit kesebelas.

"The Reds" sempat memperkecil ketertinggalan melalui sepakan keras Roy Carroll pada menit ke-64. Ia masuk menggantikan Jay Spearing sepuluh menit selepas rehat dan sukses memanfaatkan umpan Frank Lampard.

Delapan menit sebelum bubaran terjadi drama. Tandukan Carroll yang ditepis Petr Cech nyaris melampaui garis gawang. Bomber Inggris itu mengira telah mencetak gol namun hakim garis tak memberi konfirmasi terjadinya gol. Alhasil, Luis Suarez dihadiahi kartu kuning akibat terlalu gencar memprotes sang hakim garis.

Carroll sempat lolos dari hadangan bek-bek Liverpool saat injury time. Namun, sepakannya masih gagal menemui sasaran.

Keunggulan 2-1 Chelsea bertahan hingga peluit panjang. Liverpool harus kalah dan puas dengan Piala Carling yang didapatnya.

Sementara "The Blues" mengantongi modal penting untuk mengarungi final Liga Champions. Lonjakan prestasi bagi Roberto Di Matteo yang baru menukangi dua bulan lalu. Wajar pelatih asal Italia itu mengincar trofi keduanya pada Mei ini.

Susunan Pemain

Chelsea: 1-Petr Cech; 3-Ashley Cole, 26-John Terry, 17-Bosingwa, 2-Branislav Ivanovic; 8-Frank Lampard, 12-John Mikel Obi, 7-Ramires (Raul Meireles 76); 11-Didier Drogba, 21-Salomon Kalou, 10-Juan Mata (Florent Malouda 91)

Liverpool: 25-Pepe Reina; 2-Glen Johnson, 5-Daniel Agger, 37-Martin Skrtel, 3-José Enrique, 8-Steven Gerrard, 19-Stewart Downing, 20-Jay Spearing (Andy Carroll 55), 14-Jordan Henderson; 39-Craig Bellamy (Dirk Kuyt 78), 7-Luis Suárez

Allegri: Sekarang atau Tidak Sama Sekali

Posted: 05 May 2012 05:31 PM PDT

MILAN, KOMPAS.com - Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, akan menerapkan taktik menyerang total dalam derbi melawan Inter Milan, Minggu atau Senin dinihari WIB (7/6/2012).

"Siapapun yang berada di puncak klasemen besok punya kemungkinan 99 persen memenangi scudetto," ucap Allegri yang dilansir Football Italia.

Maklum saja melihat jarak Milan dengan capolista Juventus tinggal satu poin.

"Jika diberi kesempatan mengulang satu pertandingan, saya ingin memainkan laga melawan Juventus. Sayang, kami hanya mengais lima poin dalam lima pertandingan pembuka. Yang pasti, segalanya tak ditentukan dalam satu pertandingan," sambungnya.

Menurut Allegri, "Rossoneri" telah bermain bagus sepanjang musim dan laga paling penting adalah saat melawan Inter Milan dalam "derby della madonnina".

"Kami tak ingin mengakhiri kompetisi dengan poin yang sama dengan Juve," tukas Allegri.

Juve akan menjuarai Serie A 2011/12 jika poin mereka sama dengan Milan. Maklum saja, Italia menganut sistem head-to-head, bukan agresivitas gol. Pada kompetisi kali ini, Juve menang sekali dan meraih hasil imbang atas Milan.

Allegri sadar poin penuh atas Inter akan berat karena klub itu juga mengincar hal yang sama demi tiket Liga Champions.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

detikcom

sumber :-

detikcom


Carroll Perkecil Ketinggalan Liverpool

Posted: 05 May 2012 10:41 AM PDT

London - Chelsea meraih gelar juara Piala FA musim 2011/2012. Dalam laga final menghadapi Liverpool di New Wembley, Minggu (6/5/2012) dinihari WIB, The Blues menang dengan skor 2-1.

Tampil dominan sejak awal laga, Chelsea lebih dulu unggul dua gol masing-masing melalui Ramires di menit 11 dan Didier Drogba di menit 52. Sementara gol balasan Liverpool dibuat Andy Carroll pada menit 64.

Kemenangan ini jadi capaian hebat Chelsea bersama caretaker Roberto Di Matteo. The Blues bahkan bisa meraih satu trofi lagi andai menang di final Liga Champions menghadapi Bayern Munich dua pekan dari sekarang. Secara keseluruhan, ini merupakan titel ketujuh 'Si Biru' di Piala FA.

Sementara buat Liverpool, skor 1-2 membuat mereka harus memupus harapan meraih gelar ganda di musim ini. Steven Gerrard dkk sebelumnya sudah mengangkat piala dari ajang Piala Liga Inggris.

( din / din )

Drogba Tambah Keunggulan Chelsea

Posted: 05 May 2012 10:30 AM PDT

London - Chelsea meraih gelar juara Piala FA musim 2011/2012. Dalam laga final menghadapi Liverpool di New Wembley, Minggu (6/5/2012) dinihari WIB, The Blues menang dengan skor 2-1.

Tampil dominan sejak awal laga, Chelsea lebih dulu unggul dua gol masing-masing melalui Ramires di menit 11 dan Didier Drogba di menit 52. Sementara gol balasan Liverpool dibuat Andy Carroll pada menit 64.

Kemenangan ini jadi capaian hebat Chelsea bersama caretaker Roberto Di Matteo. The Blues bahkan bisa meraih satu trofi lagi andai menang di final Liga Champions menghadapi Bayern Munich dua pekan dari sekarang. Secara keseluruhan, ini merupakan titel ketujuh 'Si Biru' di Piala FA.

Sementara buat Liverpool, skor 1-2 membuat mereka harus memupus harapan meraih gelar ganda di musim ini. Steven Gerrard dkk sebelumnya sudah mengangkat piala dari ajang Piala Liga Inggris.

( din / din )

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

KOMPAS.com - Olahraga

sumber :-

KOMPAS.com - Olahraga


Petenis China Kuasai Womens Circuit Jakarta

Posted: 05 May 2012 03:46 PM PDT

Mitra Kemayoran Women's Circuit

Petenis China Kuasai Women's Circuit Jakarta

| Aloysius Gonsaga Angi Ebo | Sabtu, 5 Mei 2012 | 22:46 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Turnamen tenis internasional Women Circuit Jakarta 2012 akhirnya dikuasai para petenis China, setelah Wang Yafan dan Yang Zi maju ke final di lapangan tenis Mitra Kemayoran Jakarta, Sabtu (5/5/12).

Pada pertandingan semifinal pertama, Wang Yafan menundukkan petenis Korea Lee So-Ra 3-6, 7-5, 7-6 (6). Sedangkan pada semifinal kedua, Yang Zi menundukkan rekan senegaranya Zhu Lin 6-4, 6-3.

Direktur Turnamen Ferry Raturandang mengatakan, para petenis China tampak memiliki misi pembinaan yang sangat intens dengan keikutsertaannya dalam turnamen berhadiah total 10.000 dollar AS ini.

"Mereka terdiri atas kelompok-kelompok dari berbagai provinsi di China, melanglang buana dalam rangka pembinaan. Maraknya kehadiran petenis China dalam turnamen ini membuktikan bahwa negara tersebut sangat peduli dalam pembinaan dan regenerasi," ujarnya.

Dominasi petenis China pun terasa dalam turnamen bertitel RS Mitra Kemayoran Women's Circuit ITF ini setelah ganda putri pasangan kembar Lu Jin-Xiang/Lu Jia-Jing berhasil keluar sebagai juara. Pada pertandingan final, Sabtu, mereka menundukkan pasangan asal Inggris unggulan 2 Anna Fitzpatrick/Jade Windley 6-2, 6-1.

Ferry Raturandang selaku Wakil Sekjen PP Pelti menyerahkan hadiah dalam upacara penghormatan pemenang ganda putri, usai pertandingan final tersebut.

Pertandingan final tunggal akan dimainkan Minggu pukul 09.00 di tempat yang sama. Usai turnamen ini sejumlah peserta langsung bertolak ke Tarakan, Kalimantan Timur, untuk mengikuti event sejenis dengan total hadiah 25.000 dollar AS dan akan berlangsung 7-13 April 2012.

Dalam turnamen tersebut Ayu Fani Damayanti bersama Lavinia Tananta langsung masuk babak utama, sedangkan petenis yang mendapatan wild card ke babak utama adalah Vita Taher, Athena Nathalia, Laili Rachmawati.

Menang KO, Daud Yordan Juara Dunia IBO

Posted: 05 May 2012 03:37 PM PDT

Menang KO, Daud Yordan Juara Dunia IBO

| Aloysius Gonsaga Angi Ebo | Sabtu, 5 Mei 2012 | 22:37 WIB

SINGAPURA, Kompas.com - Petinju Indonesia Daud "Cino" Yordan menjadi juara dunia kelas bulu IBO. Daud merebut gelar itu setelah menang KO pada ronde kedua atas Lorenzo Villanueva di Marina Bay Sands Singapura, Sabtu (5/5/12) malam.

Dengan hasil ini, maka petinju Sasana Kayong Utara Boxing Camp tersebut memiliki rekor 29 kali menang, 23 di antaranya dengan KO dan dua kali kalah. Dua kekalahan tersebut diterima dari Chris John dan Calestino Caballero.

Sementara itu, rekor bertarung Lorenzo menjadi 22 kali menang, 21 di antaranya dengan KO dan sekali kalah.

Pertarungan antara Daud melawan Lorenzo berlangsung imbang, terutama pada ronde pertama. Lorenzo, yang memiliki tipe petinju kidal, terus merangsek Daud dengan pukulan tangan kirinya.

Bahkan, Daud sempat terjatuh pada ronde itu karena mendapat tekanan dari Lorenzo. Tetapi Daud tetap bertahan dan melanjutkan kembali pertarungan, serta berusaha keluar dari tekanan lawannya.

Pada ronde kedua, giliran Daud yang bermain agresif. Dia terus menekan Lorenzo dengan pukulan hook dan uppercut, bahkan pukulan tangan kanannya sempat menjatuhkan Lorenzo sehingga wasit Phill Austin memberikan hitungan kepada petinju Filipina itu.

Belum sampai hitungan ke-10, Lorenzo kembali melanjutkan pertarungan. Daud yang sudah di atas angin, tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan dan dengan sekali pukulan uppercut berhasil menganvaskan Lorenzo.

Akhirnya wasit Phill Austin menghentikan pertarungan itu dan memberikan kemenangan KO pada Daud.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Sindikasi sport.okezone.com

sumber :-

Sindikasi sport.okezone.com


Pedrosa Lanjutkan Dominasi Honda

Posted: 05 May 2012 03:35 AM PDT

ESTORIL – Dominasi tim Repsol Honda sepertinya masih belum bisa dihadang para rivalnya. Setelah Casey Stoner menjadi yang tercepat di sesi latihan kedua, Daniel Pedrosa melanjutkan sukses Honda di sesi paripurna sore ini.
 
Rider yang akrab disapa Pedrito itu sebelumnya sempat harus kembali ke pit, setelah didera isu mekanis pada motornya saat baru melakoni setengah sesi latihannya. Tapi sekembalinya ke trek, Pedrito memacu motornya untuk kembali mencatatkan waktu tercepat.
 
Pedrito mengasapi Stoner yang berada sepersekian detik di belakangnya dengan waktu terbaik, 1 menit 37,326 detik. Sementara Stoner harus puas mengakhiri sesi latihan terakhir GP Portugal, dengan waktu 1 menit 37,338 detik.
 
Joki Yamaha Factory – Jorge Lorenzo yang sempat menguasai sesi latihan perdana, kembali ke urutan tiga besar. Sebelumnya di sesi kedua, Lorenzo terlempar menjadi rider tercepat kelima.
 
Rising Star Cal Crutchlow tak henti-hentinya mengumandangkan konsistensinya. Setelah bersaing ketat dengan rekannya sendiri – Andrea Dovizioso dan Alvaro Bautista dalam perburuan waktu tercepat, Crustchlow tampil mengesankan dan menempati urutan keempat. Raihan ini juga memaksa Dovizioso berada di belakang rider Inggris tersebut.
 
Sedangkan sang superstar – Valentino Rossi boleh sedikit berbangga bisa menyalip raihan waktu Ben Spies dan tandemnya sendiri, Nicky Hayden. Berbekal waktu terbaik 1 menit 38,443 detik, pembalap yang acap disebut VR46 itu menempati urutan ke-7, usai sempat terlempar ke urutan 9 di sesi sebelumnya.
 
Berikut Hasil Lengkap Sesi Latihan ke-3 GP Portugal 2012:
1. Dani Pedrosa Repsol Honda 1m 37.326s
2. Casey Stoner Repsol Honda 1m 37.338s
3. Jorge Lorenzo Yamaha Factory Racing 1m 37.680s
4. Cal Crutchlow Monster Yamaha Tech3 1m 38.086s
5. Andrea Dovizioso Monster Yamaha Tech3 1m 38.273s
6. Alvaro Bautista San Carlo Honda Gresini 1m 38.332s
7. Valentino Rossi Ducati Team1m 38.443s
8. Ben Spies Yamaha Factory Racing1m 38.558s
9. Nicky Hayden Ducati Team1m 38.602s
10. Stefan Bradl LCR Honda MotoGP 1m 38.714s
11. Hector Barberá Pramac Racing 1m 38.856s
12. Randy De Puniet Power Electronics Aspar 1m 39.361s
13. Aleix Espargaro Power Electronics Aspar 1m 40.225s
14. Karel Abraham Cardion AB Motoracing 1m 40.374s
15. Yonny Hernández Avintia Blusens1m 40.561s
16. Mattia Pasini Speed Master 1m 40.875s
17. Michele Pirro San Carlo Honda Gresini1m 41.379s
18. Iván Silva Avintia Blusens 1m 41.772s
19. Danilo Petrucci Came IodaRacing 1m 42.002s
20. James Ellison Paul Bird Motorsport 1m 42.103s
21. Colin Edwards NGM Forward Racing 1m 42.145s.
(raw)

Vettel Waspadai Arah Angin

Posted: 05 May 2012 03:05 AM PDT

MUGELLO – Antusiasme Sebastian Vettel kembali mengudara menyongsong seri kelima GP Spanyol, akhir pekan depan. Bagaimana tidak, Vettel mengaku kenal betul karakteristik trek Katalunya dari sejumlah sesi tes. Tapi yang patut diwaspadai adalah arah angin yang acap berubah.
 
Ya, sang juara bertahan sudah sekian kali melakukan uji pra-musim di Circuit de Catalunya dan hal itu membuatnya punya pengetahuan lebih musim ini, terlebih dengan perubahan yang belum rampung dikembangkan pada mobilnya.
 
"Dari semua trek yang akan menggelar Grand Prix tahun ini, sirkuit di Barcelona adalah salah satu yang amat saya kenali karena kami mengadakan banyak sesi uji coba, awal tahun ini," ujar Vettel, seperti dikutip Planet F1, Sabtu (5/5/2012).
 
Kendati begitu, seperti yang sedikit terulas di paragraf pembuka, jalur angin di Barcelona kerap berubah arah secara mengejutkan. Dan kejutan itu akan merubah peluang menjadi petaka jika tak ambil sikap waspada tiap waktu.
 
"Tapi, pengetahuan yang anda dapat di sesi tes takkan banyak membantu jika terjadi perubahan cepat arah angin di sana. Perubahan arah angin kadang akan memberikan anda kejutan yang tidak mengenakkan, terutama saat anda akan memasuki tikungan pertama," lanjut driver berjuluk Baby Schumi itu.
 
"Tapi secara umum jika aerodinamika di mobil bisa mengatasinya, maka takkan menjadi masalah besar di Barcelona, jadi akhir pekan nanti akan menjadi gelaran F1 yang menarik. Kami sendiri sedang mengerjakan settingan baru untuk sesi latihan dan akan terus berlanjut hingga kami tiba di sana pekan depan," tutupnya.
(raw)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Harian Metro: Arena

sumber :-

Harian Metro: Arena


‘Final pasti sengit’

Posted: 04 May 2012 11:16 AM PDT

LONDON: Pemain pertahanan, Jamie Carragher berpendapat permusuhan antara Liverpool dan Chelsea sudah tidak sehebat dulu namun ia tidak akan menghalang aksi sengit pada final Piala FA Inggeris, awal pagi esok.

Bermula pertengahan dekad lalu, pertembungan kedua-dua pasukan dianggap hebat dan aksi kali ini adalah perlawanan ke-31 sejak musim 2004-05. Malah mereka akan bertemu lagi pada perlawanan liga, awal pagi Rabu ini.


Final Piala Liga 2005 menyaksikan permusuhan antara Liverpool dan Chelsea semakin hebat apabila tindakan Jose Mourinho menyuruh penyokong Reds supaya senyap dengan meletakkan jari di bibir ke arah mereka yang kecewa apabila tewas 2-3.

Liverpool kemudian berjaya membalas dendam dengan kemenangan pada separuh akhir Liga Juara-Juara di Anfield meskipun Mourinho masih tidak berpuas hati dengan gol 'hantu' Luis Garcia.


Perlawanan awal pagi esok adalah pertemuan ketiga mereka musim ini dengan skuad kendalian Kenny Dalglish itu berjaya meraih kemenangan dalam saingan Piala Liga di Stamford Bridge.


Bagaimanapun Carragher menegaskan, itu tidak bermakna perhitungan Liverpool dan Chelsea di Wembley kurang tarikan.

"Permusuhan ini sudah bermula enam atau tujuh tahun lalu atas beberapa sebab," kata pemain berusia 34 tahun itu. "Permusuhan ini masih hebat namun ia tidak sehebat dulu.


"Mungkin Mourinho mempunyai sebab-sebab tertentu. Kami menentang mereka empat atau lima perlawanan dalam semusim.

"Chelsea sebuah pasukan yang hebat dan memiliki ramai pemain berkualiti. Kami menghormati mereka dan saya percaya mereka juga menghormati kemampuan kami.


Hanya Carragher dan Steven Gerrard yang mewakili skuad 2005 masih kekal bersama Liverpool manakala Chelsea memiliki Petr Cech, Paulo Ferreira, John Terry, Frank Lampard dan Didier Drogba.


Carragher tidak melupakan kesukaran yang dihadapinya untuk mengekang Drogba.


"Sengketa Drogba dan saya, Gerrard dan Lampard umpama satu epik di tengah padang. "Saya memiliki kenangan menarik tapi bagi final ini, saya hanya ingin mempamerkan persembahan terbaik." - Agensi




Gesa Sarawak keluar FAM

Posted: 04 May 2012 11:09 AM PDT

SEKSAAN ditanggung pasukan bola sepak Sarawak nampaknya semakin sukar dibendung apabila penyokong skuad Ngap Sayot itu mula memberontak dengan menggesa Persatuan Bola Sepak Sarawak (FAS) keluar daripada naungan badan induk, Persatuan Bola Sepak Malaysia (FAM).

Sebagai tanda memberontak, mereka mewujudkan satu laman web dikenali petisyen.com yang meminta FAS keluar kerana menganggap hukuman dikenakan ke atas pasukan mereka bersifat zalim.


Laman web itu, mula diperkenalkan semalam dengan kata-kata 'Dengan hukuman FAM yang semakin bertambah ke atas FAS, kami minta FAS untuk keluar dari FAM. Ini adalah maruah bola sepak kita yang semakin tercalar. FAM perlu diajar dan belajar'.

Sehingga kini lawan web itu sudah menarik hampir 50 peminat selain turut memuatkan komen daripada mereka tidak berpuas hati dengan hukuman dikenakan.


FAS yang dipalit dengan istilah 'sudah jatuh di timpa tangga' akibat dua hukuman - selain hukuman dikenakan ke atas Timbalan Presiden, Abu Bakar Marzuki - yang digantung lapan perlawanan serta denda RM8,000 kerana mengeluarkan kenyataan menerusi media.


Sebelum ini, FAM menerusi Pengerusi Jawatankuasa Disiplin, Datuk Taufik Tan Sri Abdul Razak mengenakan denda RM75,500 bagi dua kesalahan termasuk RM46,000 bagi kes terbaru kerana membabitkan kesalahan langkah kawalan keselamatan longgar ketika menentang Kelantan dalam saingan Liga Super pada 7 April lalu.

Pada masa sama, FAM turut mengarahkan Sarawak bermain dalam stadium kosong untuk empat perlawanan membabitkan aksi menentang Sabah pada 12 Mei, Selangor (16 Jun), Perak (23 Jun) dan Johor FC (30 Jun).


Hanya beberapa minit selepas laman web itu dihasilkan, satu-satunya persatuan bahagian iaitu Persatuan Bola Sepak Mukah (MuFA) tampil menyuarakan pandangan sama dengan menggesa FAS mengambil keputusan keluar dari FAM.

MuFA melalui Presiden, Abu Seman Jahwie berkata, tindakan FAM itu kejam dan tidak membina untuk sukan bola sepak di negeri itu.


"Tindakan ini bagaikan satu penderaan dan penghinaan kepada rakyat Sarawak. Lebih baik Sarawak tarik diri lebih awal daripada menyertai kempen bola sepak daripada terus dipermainkan mereka (FAM).


"Denda RM75,500 dan beraksi tanpa penonton untuk empat perlawanan sudah keterlaluan dan secara keseluruhan, FAS terpaksa menanggung kerugian RM500,000.


"Cubit paha kiri, paha kanan terasa. Memang itu yang kami rasakan kerana tindakan FAM itu boleh diibaratkan seperti mendera FAS. Sudahlah didenda wang tunai, penonton pula disekat daripada berada di stadium," katanya.




  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Republika Online

sumber :-

Republika Online


'Mourinho Bisa Hancurkan Karir Neymar'

Posted: 05 May 2012 12:27 AM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, SANTOS -- Neymar menjadi buruan sejumlah klub raksasa Eropa, salah satunya Real Madrid. Banyak pihak yang menyebut talenta juru gedor klub Brazil, Santos itu bakal berkembang pesat jika bermain di kompetisi Eropa. Tapi pendapat berbeda dikemukakan Presiden Santos, Luis Alvaro de Oliveira Ribeiro.

Ribeiro menegaskan tak ingin anak emasnya tersebut bergabung dengan El Real selama Jose Mourinho masih menjadi pelatih disana. Alasannya, Mourinho dinilai bisa menghancurkan karir Neymar.

Ya, talenta 20 tahun itu disebut-sebut sebagai bintang masa depan sepakbola Brazil dan dunia. Selain Madrid, seteru abadinya, Barcelona juga memasukkan nama Neymar dalam daftar pemain buruan utama.

Sayangnya, untuk saat ini Ribeiro menutup pintu untuk Los Blancos. "Bayangkan Neymar dilatih orang seperti Mourinho, yang tidak punya kedisiplinan. Itu akan menghancurkan salah satu talenta hebat dunia," sebut dia seperti dinukil Bandsports.

Ribeiro mengaku, membayangkan Neymar hijrah ke Madrid dan ditangani pelatih seperti Mourinho sudah membuatnya bergidik. "Saya tidak ingin hal itu menimpa Neymar."

Meski banyak klub elit Eropa yang mengincarnya, Neymar sudah memastikan diri bakal bertahan hingga kontraknya berakhir di Santos pada 2014 mendatang, atau usai gelaran Piala Dunia 2014 Brasil. Selain duo Spanyol, Chelsea disebut-sebut juga menjadi destinasi Neymar berikutnya.

Saat usianya baru menginjak 17 tahun, Neymar sudah menjadi bidikan banyak klub Eropa. Kini usianya yang menginjak kepada dua, penampilan Neymar dinilai semakin matang. Buktinya, musim ini ia tampil apik dan cemerlang setelah sukses melesakkan 21 gol dalam 21 pertandingan bersama Santos.

Didier Drogba Pastikan Tetap di Chelsea

Posted: 04 May 2012 07:09 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Didier Drogba bersemangat untuk membuktikan sekali lagi bahwa dia adalah pemain yang tepat untuk pertandingan besar, dimana ia kembali tampil di lapangan membantu klub Chelsea merebut juara Piala FA dalam enam musim turnamen. Drogba belum tampil bersama klub Chelsea sejak dua kali tampil cemerlang dalam kemenangan babak semifinal atas klub Barcelona di Liga Champions.

Namun, penyerang dari Pantai Gading itu siap bertanding kembali melawan klub Liverpool di Stadion Wembley, dimana ia selalu mencetak gol pada setiap penampilannya dalam pertandingan di kompetisi itu, termasuk babak final Piala FA tahun 2007, 2009 dan 2010.

Menurut kapten Liverpool Steven Gerrard, timnya yang berusaha merebut Piala FA untuk kedua kalinya itu memiliki pemain yang biasanya menampilkan permainan terbaik pada saat-saat genting.'

Sebelumnya, sempat tersiar kabar bahwa Drogba akan hijrah ke Cina dan bergabung bersama Nicolas Anelka di Shanghai Shenhua musim depan.

Kabar itu muncul karena kontrak Drogba yang akan berakhir musim ini belum juga diperpanjang. Spekulasi mengenai kelanjutan masa depannya pun terus berkembang. Namun agen pemain asal Pantai Gading itu juga tidak menutup kesempatan bertahan di Stamford Bridge.

Meski begitu, Drogba terus mengaku masih cinta pada Chelsea."Drogba cinta Chelsea dan dia ingin bertahan, tapi apabila yang terjadi malah berbeda 180 derajat, dia akan pergi. Kali ini kami bisa membuat keputusan sendiri," ujar Thiero Seidy, agen Drogba.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS