detikcom

sumber :-

detikcom


Dalglish: Jangan Lama-lama Berpesta, Liverpool

Posted: 29 Feb 2012 11:04 AM PST

Liverpool - Kenny Dalglish meminta Liverpool segera melupakan euforia kemenangan di Piala Liga Inggris, karena The Reds masih punya target lain yang tak kalah pentingnya yakni finis di empat besar.

Kesuksesan menundukkan Cardiff City akhir pekan lalu di partai final membuat Liverpool jadi tim tersukses di Piala Liga Inggris dengan delapan gelar. Lebih dari itu, titel itu jadi yang pertama dalam enam tahun terakhir.

Para pemain dan fans Liverpool tentu boleh berpesta atas kesuksesan ini. Meskipun "hanya" Piala Liga Inggris, tapi trofi tetap sebuah trofi dan ada kebangaan tersendiri jika memenanginya.

Tapi Dalglish sudah mewanti-wanti anak asuhnya agar segera "beranjak" dari pesta kemenangan itu dan berkonsentrasi ke Liga Inggris untuk bisa merebut tiket ke Liga Champions.

"Kami harus menikmati apa yang telah kami capai, tapi kami tahu kami harus segera menatap ke depan," tukas Dalglish di ESPN Star.

"Setiap orang senang akan kemenangan di Wembley, tapi ketika Anda menyukai sesuati dan Anda menikmatinya, itu akan membuat Anda sedikit ragu untuk bisa kembali ke sana," lanjutnya.

Saat ini Liverpool sendiri masih berada di ketujuh dan berselisih tujuh poin dengan Arsenal di urutan keempat. Lawan yang akan mereka hadapi akhir pekan ini di Anfield.

Kemenangan adalah harga mati bagi The Anfield Gank jika mereka masih ingin mengakhiri musim di posisi empat besar. Selain itu pula Liverpool masih punya kans meraih gelar di Piala FA di mana mereka sudah mencapai perempatfinal.

"Tapi jalan kami masih panjang di musim ini. Saya tidak ingin terlalu terlarut akan sukses di hari Minggu lalu, tapi kami harus realistis."

"Saya yakin kami akan segera menatap ke depan dan semakin membaik. Tapi kami tidak akan melakukannya jika kami berpikir telah mendapat kesuksesan itu," pungkasnya.


( mrp / mfi )

Dua Target Tersisa The Reds

Posted: 29 Feb 2012 10:59 AM PST

Liverpool - Liverpool sudah berhasil mendapatkan satu trofi pada musim ini. Tapi, mereka tak mau lekas berpuas diri karena masih ada dua target tersisa: memenangi Piala FA dan lolos ke Liga Champions musim depan.

Satu trofi yang sudah didapat Liverpool adalah trofi Piala Carling. Di final yang digelar di Stadion Wembley, Minggu (26/2/2012), The Reds mengalahkan Cardiff City lewat drama adu penalti.

Ini adalah trofi pertama Liverpool dalam kurun waktu enam tahun terakhir setelah terakhir kali memenangi Piala FA pada tahun 2006.

Musim ini, Anfield Gank punya kans untuk membawa pulang satu piala lagi, yaitu trofi Piala FA. Mereka masih bertahan di babak perempatfinal dan akan ditantang Stoke City.

Sementara itu, di ajang Premier League, Liverpool bercokol di peringkat ketujuh klasemen sementara dengan 39 poin dari 25 laga. Mereka terpaut tujuh poin dari Arsenal yang ada di peringkat keempat, tapi masih punya satu laga di tangan.

"Kami sudah mencapai sesuatu. Tapi, masih ada dua target lagi, yaitu finis empat besar dan Piala FA," cetus bek Liverpool, Jamie Carragher, di situs resmi klub.

"Finis di posisi empat besar jadi lebih sulit dengan hasil pada akhir pekan ini. Tapi, kami ingin berada di sana lagi. Kami ingin ada di semifinal dan final," katanya.

"Kami harusnya berusaha lolos ke Eropa setiap tahun lewat posisi kami di liga daripada lolos karena memenangi Piala Carling," ujar bek berusia 34 tahun ini.

"Menyenangkan karena kami sudah lolos ke Liga Europa, tentu saja. Tapi, kami ingin melakukan itu lewat posisi kami di liga," imbuh Carragher.

"Langkah selanjutnya adalah berusaha untuk kembali ke Liga Champions," tandasnya.


( mfi / mrp )

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan