KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


Saha Bawa "Spurs" Ungguli Newcastle 4-0

Posted: 11 Feb 2012 05:21 PM PST

LONDON, KOMPAS.com - Penyerang Tottenham Hotspur, Luis Saha, tampil gemilang saat menjamu Newcastle United dalam laga Premier League di White Hart Line, Sabtu (11/2/2012). Pemain yang baru bergabung bersama "Spurs" pada pertengahan musim itu mencetak dua gol yang membuat klubnya unggul 4-0 pada babak pertama.

Saat pertandingan baru berjalan empat menit, Tottenham sudah membuka keunggulan melalui bek Benoit Assou-Ekotto. Berawal dari serangan yang dibangun Emmanueuel Adebayor dan Gareth Bale, pemain asal Kamerun itu menceploskan bola ke gawang Newcastle tanpa pengawalan yang ketat.

Dua menit berselang, giliran Luis Saha membuat pendukung tuan rumah bersorak Pemain asal perancis itu berhasil menambah keunggulan Tottenham menjadi 2-0 setelah menerima umpan matang dari Adebayor pada menit ke-6. Gol ini merupakan gol perdananya bersama Tottenham.

Sepanjang pertengahan babak pertama, Tottenham mampu menguasai jalannya pertandingan. Kombinasi antara Bale dan Modric berkali- kali merepotkan pertahanan Newcastle.

Newcastle yang berusaha menyerang, justru harus kembali kebobolan pada menit ke -19. Saha mencetak gol keduanya dengan tendangan keras dari jarak dekat gawang, menerima sentuhan umpan Adebayor.

Pada menit ke-33, gelandang Niko Kranjcar kembali memaksa kiper Tim Krul memungut bola dari gawang untuk keempat kalinya. Pemain asal Kroasia itu mencetak gol memamfaatkan bola rebound hasil tendangan Adebayor yang berhasil ditepis Krul.

Ketinggalan empat gol dalam pada pertengahan babak pertama, membuat "The Magpies" frustasi. Meskipun berusaha melawan, namun Bale dan kawan-kawan terus mengontrol pertandingan. Hingga turun minum, skor 4-0 tidak berubah.

Selama paruh pertama, Tottenham  mengusai bola sebanyak 57 persen dan menciptakan lima tembakan akurat dari sembilan kali percobaan. Sedangkan Newcastle, hanya melepaskan lima tembakan, dan satu mengarah tepat ke sasaran.

Susunan Pemain:
Tottenham: Brad Friedel, Ledley King, Michael Dawson, Benoit Assou-Ekotto Kyle Walker, Luka Modric Scott Parker, Gareth Bale, Niko Kranjcar, Louis Saha, Emmanuel Adebayor.

Newcastle: Tim Krul, Fabricio Coloccini, Michael Williamson, Davide Santon, Danny Simpson, Danny Guthrie, James Perch, Jonás Gutiérrez, Gabriel Obertan, Demba Ba, Papiss Demba Cisse.

Dalglish Menolak Bicara soal Tekel Ferdinand

Posted: 11 Feb 2012 05:17 PM PST

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Kenny Dalglish, menolak mengomentari keputusan wasit Phil Dowd atas tekel bek Manchester United (MU), Rio Ferdinand, kepada anak didiknya, Luis Suarez, pada laga Premier League, di Old Trafford, Sabtu (11/2/2012).

Pertandingan itu dimenangkan MU dengan skor 2-1, berkat sepasang gol dari Wayne Rooney, yaitu pada menit ke-47 dan ke-50. Adapun gol semata wayang Liverpool diciptakan Suarez pada menit ke-80.

Menjelang akhir babak pertama, Suarez ditekel Ferdinand. Dowd menilai tekel itu bersih dan tak memberikan tendangan bebas untuk Liverpool.

"Jika Anda memiliki 24 kamera dan 34 tayangan ulang dan Anda tak bisa melihat apa yang terjadi, tak ada celah bagi saya untuk memberikan pendapat," ujar Dalglish.

Lebih jauh, Dalglish mengaku kecewa dengan hasil akhir, tetapi menilai anak didiknya telah berusaha memberikan yang terbaik dan layak mendapat apresiasi.

"Dua gol yang terjadi dalam waktu secepat yang mereka ciptakan, membuat kami sangat sulit mendapat hasil dari pertandingan tadi. Namun, anak-anak layak mendapat apresiasi. Mereka bangkit dan mencetak satu gol. Luis mencetak satu dari tendangan bebas," ungkap Dalglish.

Dengan kekalahan tersebut, Liverpool tertahan di peringkat ketujuh dengan 39 poin atau kalah 19 angka dari MU yang menguasai klasemen.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan