KOMPASbola |
Macheda Ultimatum "Setan Merah" Posted: 16 Oct 2012 06:39 PM PDT MANCHESTER, KOMPAS.com - Penyerang Federico Macheda mengultimatum Manchester United (MU), bahwa dirinya akan hengkang dari Old Trafford jika tidak dimasukan ke dalam skuad utama "Setan Merah. Macheda saat ini kalah bersaing dengan Wayne Rooney, Javier Hernandez, dan Danny Welbeck di barisan depan MU. Pemain asal Italia itu sempat dipinjamkan ke Sampdoria dan Queens Park Rangers (QPR). "Bagaimana dia (Macheda) bisa menjadi pemain penting bagi tim kalau tidak pernah pernah dimainkan? MU punya sejumlah pemain fenomenal di barisan depan, hingga benar-benar sulit bagi Macheda untuk meraih salah satu posisi di sana," ujar Giovanni Bia, agen Macheda seperti dilansir Football Italia. "Tapi, dia ingin bermain dan jika tidak mendapatkannya sampai Januari nanti, kami akan coba mencari solusi lain. Saya akan berbicara dengan Sir Alex Ferguson dalam beberapa hari ke depan," tambahnya. Giovani mengungkapkan, Macheda sebenarnya mendapat tawaran dari sejumlah klub asal Jerman dan Spanyol pada musim panas lalu. Akan tetapi, kubu MU tetap menahan pemain berusia 21 tahun tersebut. "Saya harap mereka mengerti kondisi Macheda dan membiarkannya pergi pada Januari, karena tidak ada gunanya menahan pemain berusia 21 tahun di bangku cadangan," tegas Giovanni. Macheda berlabuh ke "Theater of Dream" sejak 2008. Pemain tim nasional Italia U-21 itu hingga saat ini baru menjalani 19 laga dan mencetak empat gol selama empat tahun kariernya bersama "Manchester Merah". |
Susunan Pemain Polandia Vs Inggris Posted: 16 Oct 2012 06:36 PM PDT WARSAWA, KOMPAS.com — Berikut susunan pemain Polandia dan Inggris yang akan bertanding di Stadion Nasional Warsawa dalam laga penyisihan Grup H Zona Eropa Pra-Piala Dunia Brasil 2014. Susunan Pemain Inggris (4-4-2): Hart; Johnson, Jagielka, Lescott, Cole; Milner, Gerrard, Carrick, Cleverley; Rooney, Defoe |
You are subscribed to email updates from KOMPASbola To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 ulasan:
Catat Ulasan