ANTARA - Olahraga

sumber :-

ANTARA - Olahraga


PSSI Sulsel : Keputusan Toisutta Hal Wajar

Posted: 03 Feb 2011 07:33 AM PST

Berita Terkait

Video Terkait

Makassar (ANTARA News) - Pengurus Provinsi PSSI Sulawesi Selatan menilai keputusan Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal George Toisutta menjadi Ketua Umum PSSI dalam kongres di Bintan, (19/3), merupakan hal yang wajar.

Ketua PSSI Sulsel, Kadir Halid, di Makassar, Kamis, mengatakan, setiap orang berhak mencalonkan diri menjadi ketua federasi sepak bola nasional asalkan memenuhi syarat seperti yang digariskan dalam statuka.

"Merupakan hak setiap orang jika ingin mencalonkan diri sebagai Ketum PSSI. Namun demikian, tentu ada hal yang harus diingat bahwa calon yang bisa lolos tentu sesuai dengan aturan yang berlaku," jelasnya.

Manurut Kadir, PSSI merupakan organisasi yang menjunjung tinggi nilai demokrasi. Karena itu, pihaknya mengaku tidak keberatan jika ada calon lain yang ingin meramaikan pertarungan pada kongres nanti.

"Kami sama sekali tidak ada masalah jika memang ada tokoh yang memutuskan mencalonkan diri pada kongres nanti. Namun saya kembali tegaskan bahwa keinginan (sebagai Ketum PSSI) itu tidak boleh dipaksakan," katanya.

Mengenai sikap PSSI Sulsel pada kongres empat tahunan itu, memang sudah total untuk memuluskan langkah Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid, untuk kembali menjabat. Bahkan PSSI Sulsel menyiapkan langkah kongkrit untuk mewujudkan harapan tersebut.

Anggota DPRD Sulsel itu juga membantah jika keputusan mendukung Nurdin Halid kembali memimpin PSSI untuk periode mendatang, hanya karena persoalan keluarga.

"Meski soal pencalonannya tidak dibahas dalam kongres di Bali kemarin, namun kita sebagai pendukungnya tentu secara otomatis akan berjuang untuk mewujudkan harapan itu. Kami sendiri berharap agar semuanya bisa berjalan sesuai rencana," jelasnya.

Sebelumnya, PSSI telah menegaskan bahwa mereka yang mau mencalonkan harus sudah aktif di sepak bola sekurang-kurangnya lima tahun. Syarat itu tercantum pada pasal 35 ayat 4 Statuta PSSI. (*)
(T.KR-MH/A020)

Editor: Ruslan
COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Kiper Arsenal Fabianksi Absen Musim Ini

Posted: 03 Feb 2011 06:35 AM PST

London (ANTARA News/AFP) - Kiper Arsenal Lukasz Fabianski akan absen bertanding selama sisa musim menyusul cedera bahu yang dialaminya, demikian dikatakan pelatih Arsenal Arsene Wenger, Kamis.

Penjaga gawang asal Polandia itu mengalami cedera bahu ketika pemanasan menjelang pertandingan liga utama Arsenal melawan Manchester City bulan lalu dan dia tidak bermain lagi sejak itu.

Cedera itu menjadi terpaan tersendiri bagi kiper berusia 25 tahun itu karena selama musim ini dia tampil cemerlang dan menjadi kiper utama, dan saat ini Fabianski bersiap untuk terbang ke Jerman untuk menjalani operasi.

"Kami mendapat berita buruk tentang Lukasz Fabianski karena dia butuh melakukan operasi di bahunya," kata Wenger.

"Dia memutuskan untuk operasi setelah mendapat saran dari beberapa dokter spesialis dan dia akan menjalani operasi bahu itu di Jerman, ini artinya bagi dia musim ini telah berakhir," tambahnya.

Sementara itu kiper ketiga Arsenal Wojciech Szczesny tampil mengesankan sejak dia turun beraksi di tim utama.

Namun kiper berusia 20 tahun itu harus bersaing dengan Manuel Almunia.

"Saat ini akan ada persaingan kiper antara Wojciech dan Almunia," kata Wenger.

"Wojciech akan bermain pada pertandingan mendatang melawan Newcastle pada Sabtu)," katanya.

Arsenal terakhir ini berada di urutan kedua klasemen liga utama Inggris, terpaut lima poin dengan pimpinan klasemen Manchester United.(*)

(Uu.A020/Z002)

Editor: Ruslan
COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan