Sindikasi sport.okezone.com

sumber :-

Sindikasi sport.okezone.com


Valentino Rossi Berduka

Posted: 25 Aug 2011 02:07 AM PDT

INDIANAPOLIS - Valentino Rossi merasakan kehilangan mendalam atas kepergian Presiden MV Agusta Claudio Castiglioni, yang meninggal di Italia Rabu (24/8/2011) kemarin.

"Saya sangat berduka bahwa kita kehilangan seseorang yang tidak diragukan lagi kesetiaannya pada olahraga ini meski tidak ada di trek," ujar Rossi, seperti dikutip GPUpdate, Kamis (25/8/2011).

"Claudio Castiglioni sangat bergairah dan melakukan banyak hal bagi dunia motor, dan bagi saya juga ketika dia membantu saya mengawali balapan di kelas 125 ketika masih berumur 14," tambahnya lagi.

Di dunia balap roda dua, nama Castiglioni memang cukup berkibar sejak era1970-an. Dia adalah pendiri Cagiva dan pernah bekerja sama dengan sejumlah nama seperti Randy Mamola, Eddie Lawson, dan Doug Chandler yang membalap di kelas 500cc.

Tidak berhenti disitu dia adalah sosok di belakang merek Italia terkemuka Ducati dan Husqvarna. Terlebih bagi dunia motor Italia, Castiglioni sangat berperan mengembalikan MV Agusta sebagai perusahaan Italia setelah sempat dibeli oleh Harley Davidson.
(fit)

Indonesia Kirim Tiga Ganda di Perempatfinal

Posted: 25 Aug 2011 01:15 AM PDT

HO CHIH MINH - Tiga wakil Indonesia sukses melaju ke babak perempatfinal Vietnam Grand Prix Open 2011. Walau begitu, tidak semua wakil Indonesia meraih sukses karena ada beberapa yang sudah gugur, memasuki babak kedua turnamen.

Indonesia mengirim banyak wakilnya dalam turnamen yang digunakan untuk pemanasan menjelang SEA GAMES XXVI di Palembang. Tim Garuda sendiri sejauh ini berhasil menempatkan tiga wakilnya di babak perempatfinal, yakni masing-masing satu di nomor ganda putra, putri dan campuran.

Pasangan ganda putra Yohanes Rendy Sugiarto/Afiat Yuris Wirawan menjadi salah satu perwakilan yang sukses melaju babak perempatfinal. Keduanya berhasil mengandaskan pasangan Malaysia, Low Juan Shen dan Jagdish Singh dengan dua set langsung, 21-11, 21-16.

Kesuksesan ganda putra tersebut diikuti pasangan ganda putri, Anneke Feinya Agustin/Nitya Krishinda Maheswari. Keduanya berhasil menyudahi perlawanan pasangan dari India Aparna Balan/Siki Reddy N lewat pertarungan dua set, 21-19, 21-13.

Pertarungan sesama Indonesia terjadi di sektor ganda campuran. Pasangan Irfan Fadhilah/Weni Anggraini sukses meredam perlawanan Putra Eka Rhoma/Aris Budiharti lewat pertarungan tiga set 21-12, 19-21, dan 21-16.

Sementara itu hasil mengecewakan dicatatkan pasangan Hafiz Faisal/Shela Devi Aulia yang dikandaskan ganda campuran Zhao Jiang Terry Yeo (Malaysia) dan Dellis Yuliana (Indonesia) lewat pertarungan ketat tiga set 21-9, 18-21, 21-13.

Hasil tidak memuaskan juga diraih oleh Desi Hera yang kandas di tangan Mingtian Fu asal Singapura dalam dua set langsung 21-18, 21-14. Hasil serupa diraih pasangan ganda putri Gebby Imawan Ristiyani/Tiara Rosalia Nuraidah yang takluk dari pasangan Cina Taipei Kai Hsin Chian/Pei-Ling Tsai lewat drama tiga set 15-21, 21-18, 21-18.
(seb)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan