ANTARA - Olahraga |
Ceko kurangi selisih gol menjadi 1-2 Posted: 08 Jun 2012 01:00 PM PDT Jakarta (ANTARA News) - Republik Ceko mengurangi selisih gol dengan Rusia menjadi 1-2 lewat kaki Vaclav Pilar pada menit 52'. Di babak kedua, pelatih Michal Bilek mengganti gelandang Hubscmann dengan Jan Rezek. Ini berhasil membuat gedoran Ceko menjadi lebih tajam. Terbukti berkali-kali para pemain Ceko kerap menyulitkan gawang Rusia. Sementara, Rusia hanya bisa membalas tekanan Ceko, lewat serangan balik. Setelah berhasil unggul 2-0 di babak pertama, tim "beruang merah" terlihat mengubah strategi menjadi lebih bertahan. Inilah yang kemudian dimanfaatkan oleh para penyerang Ceko. (lod) Editor: Suryanto COPYRIGHT © 2012 Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com |
Babak pertama Rusia vs Ceko 2-0 Posted: 08 Jun 2012 12:46 PM PDT Jakarta (ANTARA News) - Tim nasional Rusia hingga babak pertama usai memimpin 2-0 atas Ceko dalam pertandingan kedua Grup A Piala Eropa 2012 di Stadion Wroclaw, Polandia, Sabtu dinihari. Gol pertama Rusia dicetak oleh Alan Dzagoev yang memanfaatkan asist Andrei Arshavin ketika pertandingan berjalan 15 menit. Lagi-lagi Arshavin menjadi jalan gol Rusia saat umpan matangnya dari luar kotak pinalti dimanfaatkan dengan baik oleh Roman Shirokov. Gol Shirokov pada menit 24 itu membuat Rusia unggul 2-0 melalui serangan-serangan cepatnya. Sepanjang pertandingan babak pertama Arshavin telah bermain dengan baik. Kesempatan besar bagi Rusia juga datang pada menit 33 ketika Kerzhakov melancarkan tendangan dari jarak 12 meter memanfaat umpan Zyryanov. Namun tidak membuahkan gol tambahan bagi Rusia dan hingga pertandingan babak pertama usai kedudukan 2-0. (*) Editor: Suryanto COPYRIGHT © 2012 Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com |
You are subscribed to email updates from ANTARA News - Olahraga To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 ulasan:
Catat Ulasan