Republika Online

sumber :-

Republika Online


Wenger: Uang Bukan Segalanya

Posted: 19 Jul 2012 11:59 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Arsene Wenger melambungkan optimisme bahwa Arsenal bakal memenangi gelar Liga Inggris (Premier League) tanpa perlu menggelontorkan banyak uang untuk belanja pemain di musim depan.

Uang bukan segalanya, kata Wenger sebagaimana dikutip dari laman Daily Mail. The Gunners tidak pernah memenangi trofi sejak menjuarai piala FA tujuh tahun lalu, dan tidak merebut satu gelar pun sejak 2004.

Sebagai klub raksasa, Chelsea dan Manchester City telah membelanjakan cukup banyak uang untuk memperoleh gelar di liga domestik. Arsenal tidak jarang menuai kritik dari para pendukungnya sendiri sebagai klub yang minim merogoh uang dari koceknya.

"Utamanya, saya harus mengatakan belanja dari klub-klub kaya itu tidak menjamin bahwa mereka bakal unggul di lapangan," kata Wenger.

"Ketika saya kali pertama tiba di Inggris, pertanyaan seperti itu tidak ada. Setiap klub memanfaatkan sumberdayanya sendiri. Kini Chelsea dan Manchester City mendulang masalah baru. Dengan didukung kondisi keuangan yang baru, maka kebijakan kami dituntut berubah," katanya.

"Uang diharapkan dapat membuat anda bijak dan pandai menghadapi segala masalah," katanya menegaskan.

"Kami memang telah mengeluarkan banyak uang karena kami berambisi memperoleh sejumlah pemain hebat. Jika saja anda menengok sejarah kami 15 tahun lalu, kami toh punya sejumlah pemain hebat," kata Wenger.

"Ini artinya anda tidak dapat memenangi gelar jika hanya mengandalkan dukungan dana," kata pelatih Prancis itu.

Ia berkata hal itu sebelum Robin van Persie mengumumkan akan meninggalkan The Gunners. "Saya telah lama malang melintang di sepak bola. Membelanjakan sejumlah uang terpulang kepada apa yang mau dijadikan target."

"Fans kami bangga dengan apa yang ada di klub ini, terkait dengan kualitas pemain," kata Wenger.

Gago Segera Gabung ke Valencia

Posted: 19 Jul 2012 10:58 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Klub sepak bola Liga utama Spanyol (La Liga) Valencia semakin dekat untuk memboyong gelandang Real Madrid berkebangsaan Argentina, Fernando Gago, setelah garis besar kontrak telah disepakati oleh tiga pihak, pada Kamis.

"Fernando Gago tiba malam ini di Hotel Valencia Palace setelah kesepakatan awal telah tercapai antara Valencia, Real Madrid, dan pemain itu sendiri," demikian pernyataan yang tercantum pada akun twitter resmi La Liga.

Pemain Argentina berusia 26 tahun yang bergabung dengan Real Madrid pada tahun 2007 dari Boca Juniors itu, bermain di AS Roma dengan status pinjaman.

Media Spanyol mengabarkan bahwa Gago telah menyetujui kontrak empat tahun dan dengan nilai kontrak sebesar lima juta euro. Valencia berada di urutan ketiga pada musim kompetisi lalu La Liga, dan mereka masuk kualifikasi babak grup Liga Champions.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan