Republika Online

sumber :-

Republika Online


Sejam usai Ditekuk Lyon 1-7, Pelatih Zagreb Langsung Dicepat

Posted: 09 Dec 2011 08:58 AM PST

REPUBLIKA.CO.ID, ZAGREB - Klub Kroasia, Dinamo Zagreb, memecat pelatih Krunoslav Jurcic hanya satu jam setelah mereka kalah 1-7 di kandang atas klub Prancis, Lyon, dalam kompetisi Liga Champions. Demikian kata ketua klub itu, Zdravko Mamic, pada Kamis.

"Saya harus mengatakan dengan perasaan amat bahwa kami mengalami masa mengenaskan. Ini merupakan kekalahan paling buruk bagi Dinamo dalam sejarah (dalam kompetisi Eropa)," kata Zdravko Mamic kepada wartawan. "Dewan pengurus segera bertemu setelah pertandingan itu dan kami memutuskan berpisah dengan pelatih Krunoslav Jurcic. Ini merupakan keputusan bulat."

Jurcic melatih Dinamo Zagreb mulai Juni. Kekalahan Rabu itu merupakan keempat berurutan bagi Dinamo.

Tim itu main di Grup D dengan tanpa poin dalam kampanye Liga Champions. Mereka kemasukan 22 gol dalam enam pertandingan dan mencetak gol hanya tiga kali.

Real Madrid dan Lyon lolos ke putran 16 besar. Ajax di urutan ketiga dalam penyisihan grup dan akan bermain di Liga Europa.

Full content generated by Get Full RSS.

Van Marwijk Perpanjang Kontrak

Posted: 09 Dec 2011 08:00 AM PST

REPUBLIKA.CO.ID, ROTTERDAM - Pelatih timnas Belanda, Bert van Marwijk, memperpanjang kontrak hingga Juli 2016. Demikian diumumkan Asosiasi Sepak Bola Belanda (KNVB) pada Kamis waktu setempat.

Van Marwijk menjadi pelatih tim nasional pada Juli 2008. Dia membukukan 14 kemenangan beruntun hingga final Piala Dunia 2010. Tapi sayang, Belanda saat itu akhirnya kalah atas Spanyol.

Di bawah pimpinan Van Marwijk, Belanda lolos ke final Euro 2012. Mereka akan berhadapan dengan saingan berat mereka Jerman, Portugal dan Denmark di Grup B. Van Marwijk juga akan bertanggung jawab meloloskan Belanda ke Piala Dunia 2014 dan Euro 2016.

Full content generated by Get Full RSS.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan