KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


Aceh Geber Kebangkitan Sepak Bola

Posted: 29 Jun 2011 06:18 PM PDT

BANDA ACEH, KOMPAS.com - Gubernur Provinsi Aceh, Irwandi Yusuf, berharap persepakbolaan di "Serambi Mekah" bisa kembali bangkit dan akan lahir banyak pemain seperti Ismed Sofyan pada masa datang. Sebab itu, Aceh akan membina banyak pemain muda, termasuk mengirim mereka ke luar negeri.

Saat ini, pemain Aceh yang paling bersinar adalah Ismed Sofyan. Pemain Persija Jakarta itu juga memiliki karier panjang yang cukup gemilang dan beberapa kali memperkuat timnas Indonesia.

Harapan itu disampaikan Irwandi Yusuf di sela-sela jamuan makan malam bersama tim semifinalis Piala Gubernur Aceh II, Rabu (29/6/2011) malam. Irwandi mengakui, persepakbolaan Aceh saat ini tidak segemilang pada tahun 1980-an. Saat itu, lanjutnya, Aceh pernah menjuarai Pekan Olahraga Nasional (PON).

"Kemunduran sepak bola Aceh karena Aceh sempat didera konflik sosial yang dipicu oleh hadirnya GAM (Gerakan Aceh Merdeka) dan bencana alam tsunami. Akibatnya, pembinaan sepak bola Aceh terhenti. Pemain-pemain sepak bola kelahiran Aceh pun memilih bermain di luar klub Aceh. Tapi, sepak bola Aceh kini mulai bangkit," jelas Irwandi.

Sebab itu, Irwandi mengirimkan 30 pemain muda untuk mengasah kemampuannya di Paraguay dan Argentina. "Walaupun tidak ada kontrak ataupun bayaran, tetapi ada ilmu yang mereka dapat. Rencananya ada beberapa pemain lagi yang akan dikirim ke Spanyol pada tahun depan. Saya belum menentukan di klub mana mereka bermain. Saya berharap ada Ismed Sofyan-Ismed Sofyan lain yang lahir," beber Irwandi.

Dalam kesempatan itu, Irwandi sempat berfoto bersama dengan tim Pelita Jaya. Pelita Jaya yang diwakili Asisten Pelatih Djadjang Nurdjaman kemudian menyerahkan sebuah cenderamata berupa kaus Pelita Jaya kepada Irwandi.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

City Menyerah Kejar Sanchez

Posted: 29 Jun 2011 05:56 PM PDT

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Roberto Mancini, memastikan klubnya telah mundur dari perburuan penyerang Udinese, Alexis Sanchez.

"Saya telah berbicara dengan Sanchez. Dia mengatakan dirinya tersedia untuk bergabung dengan kami. Namun, kami kemudian mengakhiri ketertarikan kami. Setelah pengajuan tawaran terakhir, kami keluar dari perburuan untuk mendatangkan pemain Cile itu," terang Mancini.

Menurut pemberitaan di Italia dan Inggris, "The Citizens" memberikan tawaran terakhir sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 497 miliar. Namun, "Zebrette" menolaknya karena mengharapkan tawaran dinaikkan hingga mencapai angka 50 juta euro atau sekitar Rp 618 miliar.

Sanchez sendiri sebelumnya mengaku lebih memilih bergabung bersama Barcelona ketimbang klub lain. Jika gagal, maka ia memilih bertahan di Friuli.

Selain City dan Barca, klub-klub lain yang beritakan juga tertarik memakai jasa Sanchez adalah Manchester United, Inter Milan, dan Juventus. Pihak Udinese sendiri masih menunggu adanya tawaran tertinggi dari klub-klub tersebut. (GL)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan