KOMPAS.com - Olahraga |
Posted: 08 Jan 2011 03:29 PM PST Final Super Series 2010 Chong Wei Incar Gelar Ketiga Sabtu, 8 Januari 2011 | 23:29 WIB AFP/MIGUEL MEDINA Lee Chong WeiTAIWAN, Kompas.com - Pebulu tangkis nomor satu dunia, Lee Chong Wei, mengincar gelar ketiga secara berturut-turut di ajang Final Super Series. Pemain asal Malaysia ini melaju ke partai puncak turnamen berhadiah 500.000 dollar AS tersebut usai menang straight set 21-17, 21-18 atas pemain Thailand Boonsak Ponsana, Sabtu (8/1/11). Sebelumnya, Chong Wei merajai kejuaraan ini pada tahun 2008 dan 2009. Selanjutnya, dia akan bertemu pemain veteran Denmark, Peter Hoeg Gade, yang melangkah ke partai puncak setelah menang dua set langsung 21-19, 21-18 atas pemain China, Chen Long. Menghadapi Peter Gade, Chong Wei sangat percaya diri. Melalui situs www.internationalbadminton.org, unggulan utama tersebut mengaku siap menghadapi semua tantangan, termasuk dari pemain Denmark tersebut, yang sudah dikalahkan sembilan kali dari total 10 pertemuan. "Saya bermain bagus dan siap untuk tantangan ini," ujar Chong Wei. Memang, performa Chong Wei di Final Super Series ini sangat menjanjikan. Tengok saja kiprahnya sejak pertandingan pertama, di mana dia tak pernah kehilangan satu set pun sampai menuju partai final ini. Hal tersebut bisa dimaklumi, karena para pesaingnya bukan lawan yang seimbang. Pemain yang kerab jadi batu sandungan baginya, Lin Dan, tak memenuhi kualifikasi untuk tampil di Final Super Series. Pasalnya, peraih emas Olimpiade 2008 dan mantan nomor satu dunia tersebut absen di sejumlah event super series sepanjang tahun 2010. Sumber :
Penulis: Aloysius Gonsaga AE
|
Editor: Aloysius Gonsaga Angi Ebo
Loading... Kirim Komentar Anda Kirim Komentar Anda |
AS Raih Gelar Keenam Piala Hopman Posted: 08 Jan 2011 03:09 PM PST AS Raih Gelar Keenam Piala Hopman Sabtu, 8 Januari 2011 | 23:09 WIB AFP/TONY ASHBY John Isner (kiri) dan Bethanie Mattek-Sand mengangkat trofi yang mereka raih usai mengalahkan Belgia 2-1 di final Piala Hopman, Sabtu (8/1/11).PERTH, Kompas.com - Petenis jangkung John Isner menjadi inspirator bagi AS memenangi Piala Hopman, Sabtu (8/1/11), ketika mereka menundukkan Belgia 2-1. Ini adalah gelar keenam AS dalam event beregu campuran antarnegara tersebut. Belgia sempat unggul lebih dulu berkat kemenangan tunggal putri andalannya, Justine Henin. Mantan pemain nomor satu dunia tersebut menang straight set 7-6, 6-4 atas Bethanie Mattek-Sand. Pada partai kedua, Isner berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Dia tak menemui kesulitan untuk menang 6-3, 6-4 atas Ruben Bemelmans. Dalam laga penentuan di sektor ganda, Isner dan Mattek-Sand mengalahkan pasangan Belgia tersebut. Mereka menang dua set langsung, 6-1, 6-3, sekaligus memastikan AS menjadi juara. "Ini pekan yang sangat hebat, saya berterima kasih kepada Bethanie, yang punggungnya sedang sakit," kata Isner. Hal senada diungkapkan Mattek- Sand, yang mengakui bahwa mereka telah melewati sebuah pekan yang menyenangkan. Sebenarnya, AS berhadapan dengan Serbia di partai puncak turnamen ini. Tetapi, tempat mereka diganti oleh Belgia lantaran tunggal putri Serbia, Ana Ivanovic, mengalami cedera dan tak bisa bermain di final. Sumber :
Penulis: Aloysius Gonsaga AE
|
Editor: Aloysius Gonsaga Angi Ebo
Loading... Kirim Komentar Anda Kirim Komentar Anda |
You are subscribed to email updates from KOMPAS.com - Olahraga To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 ulasan:
Catat Ulasan