KOMPASbola

sumber :-

KOMPASbola


Vidal Cocok Berduet dengan Pirlo

Posted: 21 Jul 2011 06:28 PM PDT

SANTIAGO, KOMPAS.com - Mantan bintang Cile, Marcelo Salas, menilai gelandang Bayer Leverkusen, Arturo Vidal, cocok untuk berduet dengan gelandang Andrea Pirlo di Juventus.

Vidal selangkah lagi bisa menjadi pemain Juve. Menurut pemberitaan di Italia, Leverkusen telah menerima tawaran Juve sebesar 10,5 juta euro (setara Rp 128 miliar) untuk membeli Vidal.

"Ia mengingatkan saya akan Matias Almeyda (mantan pemain Argentina) yang ganas saat bermain. Vidal adalah pemain penting. Ia dinamis dan memiliki teknik yang baik. Ia seorang pencuri bola yang luar biasa," puji Salas.

"Saya pikir Arturo adalah partner ideal untuk Andrea Pirlo di lini tengah. Ada banyak pembicaraan tentang Vidal dan Juventus di Cile. Juventus adalah salah satu klub yang paling dicintai di sini. Banyak orang akan sangat bahagia dengan transfer ini," lanjut Salas.

Menurut media-media Italia, Vidal yang kontraknya habis tahun depan bersama Leverkusen, akan menandatangani kontrak selama lima tahun dengan Juve. Pemain 24 tahun itu juga disebut akan menerima gaji sebesar tiga juta euro (sekitar Rp 36 miliar) per tahunnya.

"Aku bahagia. Ini merupakan langkah besar dan penting dalam karierku. Aku mendapat banyak pengalaman di Jerman. Dan, aku tahu bahwa aku dapat mencapai banyak hal dengan Juventus," ujar Vidal. (FBI/GL)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Valencia Siap Jual Mata

Posted: 21 Jul 2011 06:27 PM PDT

VALENCIA, KOMPAS.com - Gelandang Juan Mata dan Valencia sama-sama puas dengan kerja sama selama ini. Meski demikian, menurut pelatih Unai Emery, Valencia tak akan melarang Mata pindah.

"Valencia harus siap ditinggalkan pemain sepak bola, baik karena ia tidak diinginkan atau karena beberapa klub besar ingin mengontraknya. Kami ingin Mata tinggal dan ia juga telah menyatakan keinginannya untuk bertahan di Valencia. Namun, kami tahu jika tawaran besar datang dari klub mana pun dan itu baik untuk pemain dan klub ini, ia bisa pindah," kata Emery.

Mata mencuri perhatian klub-klub besar Eropa setelah penampilan gemilangnya di Piala Eropa U-21. Ia mengantar tim nasional Spanyol U-21 keluar sebagai juara. Saat ini Mata masih terikat kotrak dengan "El Che" sampai 2014. Menurut Transfermarkt, harga Mata berkisar pada nilai 22 juta euro atau setara dengan Rp 269 miliar.

"Aku tidak pernah mengatakan bahwa aku ingin pindah. Sejak sekarang sampai 31 Agustus (akhir bursa pemain), jika ada tawaran masuk, maka yang pertama mengetahui adalah klub. Aku tak pernah bilang bahwa aku tidak bahagia di sini. Tidak ada gunanya untuk berandai-andai. Aku lebih suka bicara soal kenyataan. Aku sangat tenang karena jika ada sesuatu, klub akan yang akan menilainya," tutur Mata. (SUN/SKY)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan