detikcom

sumber :-

detikcom


Incar Trofi, Hamsik Ingin Gabung Milan

Posted: 27 Jun 2011 11:13 AM PDT

Selasa, 28/06/2011 01:13 WIB

Incar Trofi, Hamsik Ingin Gabung Milan
Doni Wahyudi - detiksport


Milan - Saat Napoli dan AC Milan menutup kemungkinan terjadinya transfer Marek Hamsik, sang gelandang malah berkata sebaliknya. Bergabung dengan Rossoneri disebut Hamsik mungkin saja karena dia ingin dapat trofi.

"Saya masih muda, tapi saya belum memenangi apapun. Tidak kompetisi liga, tidak juga sebuah kejuaraan. Saya akan katakan kalau ini adalah saatnya untuk memenangi sesuatu, sekarang," demikian diungkapkan Hamsik.

Hamsik ramai dikabarkan tengah diincar Milan untuk mengisi lapangan tengah bolong usai ditinggal Andrea Pirlo. Namun begitu, baik Rossoneri maupun Partenopei sama-sama menutup peluang terjadinya transaksi tersebut.

Silvio Berlusconi dan Adriano Galliani menyebut kalau Hamsik bukan incaran Milan dan mereka tak mau mengusik Napoli. Sementara Presiden Aurelio De Laurentiis mengatakan kalau gelandang 23 tahun itu bahkan lebih mahal dari Alexandre Pato, yang mengindikasikan betapa berharganya dia di San Paolo.

Namun Hamsik sendiri ternyata menyimpan keinginan untuk bergabung dengan juara Seri A musim 2010/11 tersebut. Dasar keinginannya hengkang adalah demi mendapat trofi juara, sesuatu yang belum pernah dia dapat selama empat tahun membela Napoli serta tiga musim sebelumnya memperkuat Brescia.

"Itu benar kalau Presiden Aurelio De Laurentiis tak mau menjual saya, tapi tak ada yang pasti. Saya sering berbicara dengannya - dia menyenangkan dan baik. Saya bisa berbicara padanya tentang apapun."

"Massimiliano Allegri dan Adriano Galliani memberikan sanjungan pada saya dan bergabung dengan Milan akan menjadi titik balik dalam karir saya," sahut Hamsik di Football Italia.

( din / arp )

Dapatkan info Bola harian dari HP-mu. ketik REG DB kirim ke 3845. cuma Rp.2000/minggu (khusus pelanggan Telkomsel)

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Tutup

  Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

  Share via Email:

Share via Email


loadingSending your message

Message has successfully sent


Diskusikan pendapat Anda dengan pembaca lain melalui milis detiksport@yahoogroups.com
Kirim e-mail kosong ke detiksport-subscribe@yahoogroups.com untukberpartisipasi.

Redaksi: redaksi[at]detiksport.com
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
  • Yuyi di yuyi[at]detik.com, telepon 021-7941177 (ext.522) atau,
  • Rafika di rafika[at]detik.com, telepon 021-7941177 (ext.506).
Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Gasperini Angkat Bicara

Posted: 27 Jun 2011 10:08 AM PDT

Selasa, 28/06/2011 00:08 WIB

Gasperini Angkat Bicara
Arya Perdhana - detiksport


Milan - Gian Piero Gasperini untuk kali pertama bicara sebagai pelatih baru Inter Milan. Walau tidak banyak yang ia katakan, Gasperini berusaha meyakinkan bahwa ia adalah pilihan tepat.

Inter secara mengejutkan menunjuk Gasperini sebagai pengganti Leonardo. Padahal, reputasi Gasperini tidaklah bagus-bagus amat, terbukti dari kiprahnya yang baru pernah menangani Crotone dan Genoa.

Beberapa pihak bilang, penunjukkan Gasperini adalah penunjukkan terpaksa. Pasalnya, Inter sebelumnya dikait-kaitkan dengan sosok top seperti Guus Hiddink dan Fabio Capello, atau nama yang tengah naik daun: Andre Villas-Boas.

"Ini adalah kejutan yang indah. Saya sangat antusias," ujar Gasperini yang untuk kali pertama sejak penunjukkan itu bicara kepada publik. Demikian dikutip Football Italia.

"Saya sangat bahagia dan saya sudah tidak sabar untuk mulai bekerja walau saya masih harus menunggu sejenak hingga para pemain kembali dari liburannya," tukas pria 53 tahun itu.

Gasperini mencoba meredam pusaran keraguan yang melingkupi dirinya. Ia tidak menjanjikan gelar, tetapi ia memastikan bahwa ia akan berbuat yang terbaik buat Nerazzurri.

"Kami ingin menjalani sebuah musim yang hebat dan saya berjanji kepada pendukung bahwa kami akan melakukan yang terbaik," tegas Gasperini.

( arp / din )

Dapatkan info Bola harian dari HP-mu. ketik REG DB kirim ke 3845. cuma Rp.2000/minggu (khusus pelanggan Telkomsel)

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!


Diskusikan pendapat Anda dengan pembaca lain melalui milis detiksport@yahoogroups.com
Kirim e-mail kosong ke detiksport-subscribe@yahoogroups.com untukberpartisipasi.

Redaksi: redaksi[at]detiksport.com
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
  • Yuyi di yuyi[at]detik.com, telepon 021-7941177 (ext.522) atau,
  • Rafika di rafika[at]detik.com, telepon 021-7941177 (ext.506).
Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 ulasan:

Catat Ulasan